Pemuda Banyuasin Harus Keritis
BANYUASIN, SRIPO -- Ketua KNPI Banyuasin, terpilih periode 2020-2023, Ismail Fahmi menginginkan pemuda Banyuasin keritis. Untuk masa depan pembangunan Bumi Sedulang Setudung, bangkit, Senin (16/12/2019)."Pemuda Banyuasin harus peduli pembangunan, boleh keritis lebih keras asalkan ada dasar dan jangan asal ngomong, bicara tanpa bukti nyata," tegas Ismail saat berkumpul bersama Organisasi Kepemudaan (OKP) di salah satu rumah makan di Banyuasin.
Menurut Ismail, pemuda harus hidup dan berani mengkritisi Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Banyuasin. "Boleh kita awasi kinerja pemerintah dalam pembangunan, karena pemuda juga harus menunjukan bahwa kita pemuda bisa membangun," ungkapnya.
Dijelaskan Ismail, peranan generasi muda dalam pembangunan sangat penting artinya, bukan saja karena pemuda sebagai lapisan masyarakat paling besar. Tetapi yang paling penting adalah tanpa potensi dan kreativitas generasi muda, maka pembangunan akan dapat kehilangan arah.
Masih kata Ismail, untuk mencapai tujuan tadi, sangat diperlukan peran pemerintah serta semua lapisan masyarakat terutama generasi muda yang perlu dipersiapkan sebaik-baiknya untuk menerima tongkat estafet agar dapat melanjutkan perjuangan pembangunan pemuda dimasa yang akan datang ini.
"Dalam waktu dekat ini, kita akan mengadakan audensi dengan pemerintah kabupaten untuk persiapan melanjutkan tongkat estafet pemuda mau diarahkan kemana," sebut Ismail pemuda dan pemerintah harus bersenergi agar tercapai kesuksesan masyarakat banyak.
Sementara itu, Pemuda Kecamatan Rantau Bayur Effri Effendi berharap, dengan terpilihnya Ketua KNPI periode 2020-2023 mendatang, tidak ada lagi pemuda yang bersebrangan. Semua jadi satu kesatuan demi mensukseskan Banyuasin Bangkit, Adil, dan Sejahtera bagi masyarakat.
"Kalau pemuda bersatu saya yakin Banyuasin solid dan sejahtera," singkat Effri yang juga sebagai Ketua Lembaga Amunisi Banyuasin. (mbd)
SRIPO/MAT BODOK
Ketua KNPI Banyuasin terpilih, Ismail Fahmi
0 Response to "Berita Banyuasin 3"
Post a Comment