* 40 Guru Olahraga Ikuti Diklat
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Menjadi seorang guru olahraga di zaman milenial ini harus kreatif dan inovatif. Jika tidak maka akan tergilas dengan zaman.
"Jadi guru harus inovatif dan kreatif, buat materi menjadi menarik mungkin bagi anak-anak," ujar Kepala LPMP Sumsel yang diwakili oleh Widyaswara DR Syamsudin Hendry MPd pada pembukaan Pendidikan dan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Guru Penjaskes di UPT Diklat Muaraenim, Senin (19/11/2018).
Menurut Syamsudin, profesi guru di zaman milenial ini, benar-benar dituntut profesional, inovatif, kreatif dan selalu berpikir milenial yakni menyesuaikan dengan zaman. Apalagi anak muda sekarang, sangat melek tekhnologi seperti komputer, HP dan sebagainya, jika kita tidak bisa mengimbanginya tentu akan tergilas.
"Guru harus bisa bikin RPP yang baik, jika dari RPP sudah tidak baik, maka hasilnya tentu kurang baik," tukas Syamsudin.
Sementara itu Bupati Muaraenim yang diwakili oleh Drs H Ibrahim, pihaknya meminta kepada seluruh peserta untuk serius mengikuti Diklat serta mengimplementasikan apa yang di dapat. Sebab kesempatan ini merupakan yang pertama kali terkhusus untuk Diklat guru olahraga, dan kegiatan ini belum tentu bisa terulang lagi. Mudah-mudahan, kedepan akan melahirkan guru-guru yang berkualitas untuk para generasi muda.(ari)
CAPTION FOTO :
Pelatihan Guru 1,2 : Sebanyak 40 guru olahraga di Kabupaten Muaraenim mengikuti Diklat di gedung UPT Diklat Muaraenim, Senin (19/11).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Guru Harus Inovatif dan Kreatif"
Post a Comment