Foto: ist
Teks Foto: WAKILI INDONESIA - Warga OKU Timur H Faisal Habibur mewakili Indonesia untuk menjadi peserta pada Bitgaram International Exposition of Electric Power Technology (BIXPO) tahun 2018 di Korea Selatan.
Putra OKUT Wakil Indonesia ke Korsel
//Dalam BIXPO 2018
MARTAPURA, SRIPO - Putra asli Kabupaten OKU Timur H Faisal Habibur SH terpilih mewakili Negara Indonesia menjadi peserta pada Bitgaram International Exposition of Electric Power Technology (BIXPO) tahun2018 yang diselenggarakan di Korea Selatan dengan penyelenggara dari Korea Electric Power Corporation (Kepco) di Kota Guangzhou Provinsi Guangdong, Tiongkok.
Faisal yang menjabat sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) OKU Timur tersebut hadir mewakili Indonesia untuk mengikuti acara teknologi terbaru dunia yang dihadiri oleh seluruh investor terbesar dari berbagai dunia dari tanggal 31 Oktober hingga 2 November 2018.
Faisal mengaku perlu untuk mengikuti dan menghadiri kegiatan yang diikuti peserta dari 200 negara tersebut sehingga kemudian dapat diterapkan di Indonesia khususnya Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
"Di Guangzhou kita belajar bagaimana menciptakan kota yang pintar dan canggih (Creating a smart city). Kemudian ilmu atau pengalaman yang didapat akan kita terapkan di negara asal kita Indonesia khususnya di Sumsel. Kita juga bertukar pemikiran dan berdiskusi dengan peserta dari negara-negara maju tentang bagaimana menciptakan kota yang pintar dan canggih serta pemanfaatan teknologi yang tepat untuk sebuah kota," ujar Faisal dikonfirmasi melalui ponselnya Rabu (31/10).
Yang tidak kalah penting lanjut Faisal, kehadirannya di acara tersebut untuk menggaet investor besar dunia untuk berinvestasi ke Indonesia khususnya Provinsi Sumatera Selatan yang memilik banyak potensi baik di bidang pertanian, perkebunan, pertambangan, minyak dan gas bumi serta masih banyak potensi lainnya.
"Salah satu potensi besar yang ada di Sumsel adalah pengembangan kawasan ekonomi khusus (KEK). Melalui kegiatan ini saya mengajak beberapa investor besar untuk berinvestasi ke Sumsel," katanya.
Dirinya juga berharap agar investor-investor besar dunia yang hadir melirik Indonesia khususnya Sumsel sebagai tempat terbaik untuk berinvestasi sehingga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat yang tentunya berdampak pada peningkatan penyerapan tenaga kerja di Indonesia khususnya Sumsel. (hen).
0 Response to "Berita martapura Rabu (31/10) putra okut wakili Indonesia ke korsel"
Post a Comment