SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Kabar gembira bagi para pencinta mobil Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia (Axers) di Kota Muaraenim dan sekitarnya, sebab secara resmi telah berdiri Avanza Xenia Solutions (AXS) Muaraenim di Muaraenim, Senin (3/9/2019).
Menurut Korwil AXS Muaraenim April, bahwa Avanza Xenia Solutions (AXS) ini, sudah terbentuk pada tanggal 15 Agustus 2015 di Jakarta melalui sebuah Forum diskusi Facebook. Kemudian peminatnya dan anggotanya terus bertambah dan meluas hingga sampai ke daerah Sumatra Selatan khususnya di Kabupaten Muaraenim.
"Alhamdulilah meski kita baru terbentuk, sudah ada sekitar 50 anggota yang bergabung," ujarnya.
Dikatakan April, tujuan dibentuknya AXS Muaraenim ini, selain sebagai wadah silaturahmi, juga sebagai tempat berdiskusi terutama mengenai informasi mobil Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia.
Selain itu juga, sebagai tempat menyalurkan hobi yang sama, berbagi pengalaman hingga tempat jual beli kendaraan Avanza dan Xenia.
"Mungkin kita saling beri informasi tempat bengkel yang bagus, spertpart, aksesoris, dan lain-lain," kata April.
Untuk keanggotaan, sambung April, boleh siapa saja, anggota suatu Club (Avanza/Xenia) Non Club ( Independent ) termasuk Seller dan lain-lain, yang pentingan punya hobi dan tujuan yang sama, mau berbagi pengalaman seputar dunia Avanza dan Xenia, untuk memperluas pertemanan serta menambah keluarga. Hingga sampai saat ini, anggota AXS di seluruh Indonesia sudah mencapai 122.674 anggota yang biasa di sebut Axers. Dan uniknya di AXS ini, kita tidak mempunyai Ketua, tidak ada uang iuran perbulan serta tidak ada biaya pendaftaran, tetapi di AXS hanya adanya Admin dri Grup AXS, yang hanya untuk membimbing dan memperjelas apa itu AXS kepada para anggota AXS yang baru bergabung. Dan dalam AXS, kita sangat menjunjung tinggi nilai persaudaraan dan persahabatan dan menjadi contoh berlalulintas yang baik dan tertib di jalan raya. Dan sebagai wujud syukur, pihaknya telah melakukan potong nasi tumpeng, dengan dimeriahkan kegiatan hiedra Stand Up Comedy serta lanzaban Rollo ke Tanjungenim. Kemudian dilanjutkan foto bersama serta makan siang bersama di Taman Love Tanjungenim, untuk memperkenalkan kota Tanjungenim sebagai kota wisata di Sumsel. Dan bagi, para pencinta ingin bergabung tangan kami terbuka.(ari)
CAPTION FOTO :
Axers 1,2,3 : Tampak puluhan pencinta Avanza Xenia (Axers) melakukan foto bersama pada saat kegiatan pembentukan AXS Muaraenim.
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Pencinta Avanza Xenia Muaraenim Bentuk Komunitas"
Post a Comment