Buy and Sell text links

Berita Martapura Senin (16/7) orangtua Antar sampai kelas

Foto: SRIPO/EVAN HENDRA

Teks Foto: ANTAR SISWA - Sejumlah orangtua siswa saat mengantarkan anaknya ke sekolah saat pertama masuk sekolah.



Orangtua Antar Siswa Sampai Kelas

//Hingga Siswa Merasa Nyaman

MARTAPURA, SRIPO - Sejumlah wali murid di sejumlah sekolah baik SD maupun SMP di Kabupaten OKU Timur terutama yang baru masuk mengantarkan langsung anaknya ke dalam kelas untuk memastikan lokasi belajar anaknya dan menemui wali kelasnya.

Hari pertama masuk sekolah anak-anak  terlihat riuh dan gaduh karena anak-anak baru pertama masuk sekolah. Meskipun orangtua masing-masing siswa mendampingi anaknya, namun terlihat para siswa berlarian dan saling berkenalan dengan rekan yang lain.

Setelah memastikan lokasi tempat duduk anak-anak baru, orangtua siswa kemudian menunggu diluar. Dan melihat proses belajar mengajar di kelas yang sudah diambil alih oleh guru kelas masing-masing.

"Pihak sekolah memperbolehkan orangtua untuk masuk ke lingkungan sekolah untuk siswa yang baru masuk. Namun hanya beberapa hari saja hingga siswa baru betah," ungkap Ani (27) wali murid asal Bukit Napuh yang mengantar anaknya ke salah satu sekolah dasar di Martapura Senin (16/7).

Setelah para siswa betah kata Ani, maka orangtua siswa tidak diperbolehkan lagi untuk masuk ke lingkungan sekolah dan hanya diperbolehkan menunggu diluar sekolah baik saat mengantar, menunggu hingga menjemput.

"Biasanya satu minggu saja orangtua diperbolehkan masuk ke sekolah dan melihat proses belajar mengajar," katanya.

Sedangkan Nuraini wali murid lainnya mengatakan, pada hari pertama masuk sekolah wali murid diperkenankan untuk masuk kelas untuk membuat para siswa nyaman. Namun biasanya hanya hari pertama saja. Setelah itu wali murid tidak diperkenankan masuk kelas dan hanya diperbolehkan melihat dari luar kelas.

"Setelah beberapa hari berjalan, dan siswa sudah merasa nyaman serta  sudah memiliki teman untuk bermain, maka sekolah akan memberikan larangan terhadap wali murid untuk masuk lingkungan sekolah," katanya. (hen).

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • BERITA PAGARALAM 2Tim Temukan Makanan Kadaluarsa*Masih Dijual*Hasil Sidak Mamin PAGARALAM, SRIPO – Ratusan personil tim gabungan terdiri dari Dinas Perindustr… Read More...
  • Berita ada fhotoIni Urusan Perut.// Puluhan Pol PP Rapikan Lapak PKL.EMPATLAWANG,SRIPO-- Penertiban Lapak Pedagang Kaki Lima(PKL) dipinggir jalan lintas sum… Read More...
  • Waspadai Spirit Macan KemayoranWaspadai Spirit Macan Kemayoran PALEMBANG, SRIPO--Skuad Laskar Wong Kito langsung bersiap menghadapi Macan Kemayoran, Jumat (24/6) mendatan… Read More...
  • Berita 2006.zie.daeBukit Beton Rawan Laka- Kalau Macet Masuk Jalur AlternatifMUSIRAWAS, SRIPO - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan I… Read More...
  • BERITA PAGARALAM 1Angkutan Lebaran Diuji*Cek Kelayakan Angkutan LebaranPAGARALAM, SRIPO - Dalam waktu dekat UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) atau Balai… Read More...

0 Response to "Berita Martapura Senin (16/7) orangtua Antar sampai kelas"