Truk Fuso Rem Blong
- Seruduk Tiga Mobil, Tiga Sepeda Motor
- Satu Warga Tewas
INDRALAYA--Kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan roda empat sekaligus dan menghantam tiga pengendara sepeda motor terjadi di jalur lintas Palembang-Indralaya kilometer 32, tepatnya didepan Hotel Trifika Kelurahan Timbangan Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir (OI), Sabtu pagi (5/5) pukul 08.00. Akibatnya, satu orang pengendara sepeda motor diketahui bernama Misni (60), warga Lk II Kelurahan Timbangan Indralaya Utara Kabupaten OI, tewas mengenaskan di-TKP. Korban tewas usai bagian tubuhnya terlibas roda belakang truk fuso dan remuk pada bagian kepala. Sementara, empat korban pengendara sepeda motor yang mengalami luka berat (luber) dan luka ringan (luring) lainnya sempat dilarikan menuju ke Puskesmas Timbangan untuk diberikan perawatan medis. Antara lain yakni Rizki Iwari (21), warga Desa Bumi Pratama Mandira Kecamatan Sungai Menang Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Mukhlis Rido (21) dan Jatiman (60) warga Desa Sukananti Kecamatan Rantau Alay Kabupaten OI.
Dari hasil penyelidikkan oleh petugas Satlantas Polres OI, Kapolres AKBP Gazali Ahmad SIK MH didampingi Kasat Lantas AKP Sulis Pujiono dan petugas unit Laka Brigpol Kiemas mengungkapkan, peristiwa kecelakaan bermula pada Sabtu pagi (5/5) pukul 08.00, truk fuso warna merah sarat muatan barang-barang kelontongan bernopol D 9451 AC disopiri Danto Juanda (42) warga Desa Nagrak Cisaat Sukabumi Jawa Barat melaju dari arah Indralaya hendak menuju ke Palembang dengan kecepatan cukup tinggi. Sesampainya di-TKP Jalintim Palembang-Indralaya, tepatnya di kilometer 32 Timbangan Indralaya depan Hotek Trifika, truk mengalami rem blong sehingga sopir pun hilang kendali, seketika kendaraan melaju kencang tanpa terkontrol dan menghamtam tiga pengendara sepeda motor sekaligus yakni sepeda motor Honda Revo bernopol BG 6915 KAD yang dikendarai Miskun (63), mengalami robek kaki kiri dan kanan, robek hidung, berboncengan dengan Muchlis Rido (21) robek kaki kanan, keseleo kaki kiri, sakit punggung), kedua sepeda motor Yamaha Jupiter Z bernopol BG 4834 TK yang dikendarai Jatiman (65) mengalami luka robek kepala kiri, memar perut, robek kaki kanan dan sesak napas, membonceng Misni (60) yang meninggal dunia.
Korban pengendara sepeda motor mengalami luka-luka usai terpelanting dan membentur badan jalan saat diseruduk truk fuso rem blong. Nahasnya, saat terpelanting, posisi tubuh korban Misni terjatuh kekanan dan seketika tergilas bagian roda belakang truk. Tak sampai disitu, truk fuso maut tersebut kembali menghantam bagian belakang Bus penumpang bernopol BG 7785 RF yang dikemudikan oleh Ansori (38) warga Desa Palemraya Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten OI, mobil Bus seketika terdorong kedepan menabrak bagian belakang kendaraan mobil Bus nopol BG 7458 RH yg dikemudikan Herman (33), warga lorong sepakat Kelurahan Timbangan Indralaya.
Kemudian terakhir terdorong lagi menabrak bagian belakang truck tronton Hino bernopol BE 9737 CE yang dikemudikan oleh Juanda, (37) warga Lampung Tengah. "Sopir bersama barang bukti sudah kita amankan di Mapolres guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Penyebab kecelakaan akibat truk fuso yang disopiri Danto warga Cisaat Sukabumi Jawa Barat mengalami blong. Sehingga menabrak sepeda motor dan kendaraan lainnya yang berada di depannya," terang Kasatlantas Polres OI AKP Sulis Pujiono. Ditambahkan Kasat, korban meninggal dunia telah diserahkan ke pihak keluarga, sementara tiga orang yang mengalami luka berat dan luka ringan semuanya merupakan pengendara sepeda motor. Berdasarkan pantauan, korban yang mengalami luka-luka sudah dilarikan menuju ke Puskesmas terdekat guna diberikan perawatan medis. Sementara, tiga unit sepeda motor dan empat kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun mengalami ringsek berat. Agar tidak terjadi kemacetan arus lalulintas, sejumlah warga dan petugas Kepolisian nampak berupaya mengevakuasi kendaraan-kendaraan yang terlibat kecelakaan. Berdasarkan keterangan dari warga sekitar lokasi yang melihat kejadian itu, truk fuso melaju dengan kecepatan sangat tinggi diluar kontrol. "Awalnya nabrak tiga sepeda motor dulu. Kemudian, menghantan tiga mobil yang berada di depannya," kata Jaka warga sekitar lokasi.(cr7)
Teks photo : Diduga rem blong, truk fuso hilang kendali, seruduk tiga kendaraan roda empat sekaligus dan tiga pengendara sepeda motor. Seorang pengendara yang belum diketahui identitasnya tewas di TKP.



0 Response to "Truk Fuso Rem Blong"
Post a Comment