SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Untuk meringankan beban kaum dhuafa, Khadijah Squad Muaraenim, membagikan paket Sembako kepada warga tidak mampu di kecamatan Muaraenim dan sekitarnya, Jumat (18/5/18).
"Aksi ini, murni semata-mata hanya untuk membantu warga yang tidak mampu. Kita adalah organisasi pengajian," ujar Mona dari pengurus Khadijah Squad Muaraenim.
Menurut Mona, sebenarnya kami hanyalah perantara dari para donator yang meminta menyumbangkan sebagian rizkinya kepada yang berhak menerimanya. Dan sebelumnya bulan suci Ramadhan, kami telah rutin memberikan bubur gratis setiap Jumat kepada masyarakat yang tidak mampu. Selain itu, memberikan bantuan sandal untuk masjid dan mushola dan sebagainya.
Dan pada bulan Suci Ramadhan ini, kata Mona, kami kembali berbagi rizki diantaranya paket sembako senilai Rp 100 ribu dalam kota Muaraenim dan sekitarnya. Dan untuk Jumat ini, kita bagikan 15 paket Sembako, yang merupakan sumbangan dari warga. Untuk itu, kami mengajak kepada warga yang ingin berbagi rizki dan menyumbangkan sebagian rizkinya di jalan Allah SWT, Khadijah Squad Muaraenim, selalu siap menyalurkannya kepada yang berhak. Sedangkan warganya, kita cari sendiri dengan melihat langsung kondisinya apakah layak apa tidak menerima Sembako tersebut.
"Bagi yang ingin jadi Donasi bisa langsung ke Masjid Agung Muaraenim, Jl Jend A Yani Muaraenim atau Donasi/Sedekah bisa melalui Bank Muamalat Rekening No : 4010000768, dengan
Contact Person yakni Mona, Enny, Selpi, Elma dan Aan," ujarnya.(ari)
CAPTION FOTO :
Sembako 1,2,3,4 : Untuk meringankan beban kaum dhuafa, Khadijah Squad Muaraenim, membagikan paket Sembako kepada warga tidak mampu di kecamatan Muaraenim dan sekitarnya, Jumat (18/5).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Khadijah Squad Muaraenim Bagikan Sembako"
Post a Comment