Gubernur Sumsel H Alex Noerdin melakukan sosialisasi Asian Games dihadapan sekitar 5.000 peserta jalan sehat Melangkah Bersama Tribu, Sripo dan Paramex, di halaman Pemprov, Minggu (13/5).
Yanti, warga Plaju memenangkan grandprize Umroh dalam acara Melangkah Bersama Tribun yang diserahkan perwakilan Paramex Yose dan Ketua Kompas Gramedia Sumbagsel Hadi Prayogo
Ribuan Peserta Simak Sosialisasi Alex Noerdin
* Sematkan Pin Ready to Asian Games * Yanti Gemetar Dapat Hadiah Umroh
PALEMBANG, SRIPO - Event jalan santai Melangkah Bersama Tribun Sumsel-Sriwijaya Post dengan Paramex berlangsung meriah yang dihelat di halaman Pemprov Sumsel, Minggu (13/5) pagi. Dalam acara itu diselingi sosialisasi Asian Games dan penyematan pin Ready to Asian Games.
Sekitar 5.000 masyarakat Palembang dan sekitarnya mulai melakukan start setelah dibuka Gubernur H Alex Noerdin dari rute kantor Pemprov Sumsel, Jalan Kapten A Rivai, Jalan Sudirman, Jalan Kapten Marzuki (Kamboja) dilanjutkan ke Jalan Papera, dan kembali ke halaman Pemprov Sumsel.
Sebelum melangkah bersama, peserta diajak senam aerobik serta mendengarkan sosialisasi Asian Games oleh Alex Noerdin, serta penyematan secara simbolis pin Ready to Asian Games. Pada event ini, Yanti Wuryani warga Plaju berhasil memenangkan undian ibadah umroh dan Wulandari warga Pemulutan Ogan Ilir membawa pulang Honda Revo yang disediakan sponsor baik Pemprov Sumsel maupun Paramex, serta Sripo-Tribun. Selain itu terdapat ratusan hadiah menarik yang dibagikan kepada peserta beruntung.
Gubernur Alex Noerdin menyampaikan, event yang diadakan oleh Tribun-Sripo sangat bagus dan membantu pemerintah, event ini juga menjadi ajang mensosialisasikan Asian Games ke masyarakat. Alex pun mengaku Sumsel sudah sangat siap dalam menyambut event Internasional tersebut. "Asian Games tinggal 100 hari lagi, seluruh infrastruktur sudah rampung pada Juni mendatang, kita siap menyambut Asian Games," katanya disambut tepuk tangan peserta jalan sehat.
Sementara, Sentral Marketing Paramex, Yohanes menerangkan, pihaknya siap bersama pemerintah mensukseskan Asian Games. "Paramex juga berkomitmen untuk menjaga kesehatan bangsa, event ini serentak dilakukan di 14 Kota yang tersebar di Jawa, Kalimantan, Sumatera dan Sulawesi. Dengan adanya event ini tentu akan membuat masyarakat sehat," terangnya.
Sedangkan Kepala Newsroom Sripo-Tribun, Hadi Prayogo menjelaskan, event ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan Grup Tribun dan Paramex, namun event tahun ini spesial karena membawa misi yang berbeda, yakni menyambut 100 hari event Asian Games. "Melangkah bersama Sripo-Tribun kali ini beda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena melangkah bersama kali ini dibarengi dengan sosialisasi Asian Games," ungkapnya.
Hadiah Umroh
Yanti Wuryani wanita berusia 52 tahun memenangkan dalam grand prize ibadah umroh pada kegiatan Melangkah Bersama Tribun Sumsel-Sriwijaya Post dan Paramex kali ini.
Warga yang beralamat di Lorong Perguruan RT 12 Plaju Ulu, saat menuju panggung terus gemetar dan lemas mengetahui kupon undiannya disebut oleh Yosep perwakilan dari Paramex.
"Tidak menyangka, gemetar lemas sekarang ini," kata Yanti kepada Pemimpin Perusahaan Tribun Sumsel, MF Ririen Kusumawardhani.
Yanti pun sebelum undian berlangsung ingin sempat pulang karena mengingat hadiah tinggal yang diundi adalah Umroh. Namun kesabaran dia menunggu akhirnya terjawab setelah kupon undian milik dia bernomor 03135 disebut.
"Hujan turun sudah itu motor orang yang sudah dapat, tapi saat detik-detik grand prize saya terus bersolawat agar saya yang mendapatkan hadiah umroh," jelasnya.
Diakui, setiap waktu ia selalu memanjatkan doa kepada Allah SWT agar dipermudah untuk berangkat ke tanah suci. Usahanya pun bukan hanya doa melainkan mencoba menabung uang meskipun suaminya bekerja sebagai seorang sopir.
"Seperti mukjizat dan doa sangat mujarab karena Allah mengabulkan doa saya," terang ibu dua anak ini.
Sebelum berangkat menuju kegiatan MBT bersama Paramex ini, sebelum tidur ia pun sudah menghayal bila mendapatkan motor maka untuk jatah suaminya. Dan ibadah umroh untuk dirinya, bahkan sebanyak 6 tiket yang dibawanya seluruhnya pemberian temannya yang tidak bisa hadir.
"Mimpi tidak ada, tapi pas mau berangkat memang menyiapkan KTP, karena biasanya saya sering dapat hadiah terakhir di acara Tribun dapat setrika," kata dia.
Sementara, suami Yanti yaitu Paimun (54) juga tak henti-hentinya berdoa agar undian terakhir terpilih nama dia atau istrinya.
"Ya Allah berilah hambamu rezeki umroh ini, saya selalu doa saat undian itu disebut," katanya.
Diakui istrinya pun sudah berkeinginan ingin pergi umroh, seperti ingin membuat paspor.
"Memang rezeki tidak kemana-mana, alhamdulillah doa istri saya terkabul," terangnya.
Hadiah Motor
Rintik hujan turun membasahi halaman kantor Pemprov Sumsel. Namun, tampaknya hal tersebut tidak menyurutkan antusias para peserta Tribunsumsel dan Sriwijaya Post Melangkah bersama Paramex.
Terlebih di acara puncak, yakni pengundian hadiah utama berupa satu unit sepeda motor dan satu paket umroh.
Meski ada sebagain masyarakat yang berteduh dari guyuran hujan. Namun, masih banyak pula peserta yang menunggu di depan panggung sambil menanti dengan jatung dag dig dug pengundian hadiah utama tersebut.
Di acara yang ditunggu-tunggu para peserta ini. Pimpinan Redaksi Sriwijaya Post, Hadi Prayogo yang mengundi kupon yang nantinya akan mendapatkan hadiah utama.
"Nomor 0 1 1 8 7," ujar salah satu pembawa acara.
Keluarnya nomor undian kupon tersebut membuat para peserta histeris. Kebanyakan mereka kecewa, karena bukan nomor kupon mereka yang keluar.
Namun, dari kejauhan, tampak seorang wanita muda yang menggunakan jilbab berwarna hitam berlarian sambil menunjukkan tangannya yang memegang kupon undian.
Iapun lantas langsung menaiki panggung, dan kupon undiannyapun dicek oleh para panitia.
Benar saja, wanita muda bernama, Dini Wulandari (17) Warga Sukarami, Desa Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir (OI) tersebut, merupakan orang yang beruntung mendapatkan satu unit sepeda motor.
"Wah senang banget, alhamdulilah," ujarnya tampak selalu tersenyum.
Wulan sapaannya akrabnya mengaku tak menyangka mendapatkan hadiah ini. Ia sangat bersyukur karena memang dikediamannya tidak memiliki sepeda motor. Sehingga, membuatnya kemana-mana harus memberdayakan kakinya atau dengan mencari angkutan kota.
"Tidak ada motor di rumah, jadi alhamdulilah dapet motor," katanya.
Wulan mengaku, setiap hari dirinya memang jarang keluar rumah. Sebagai pengerajin songket, ia hanya menghabiskan waktu diatas mesin songket, untuk menenun hasil kerajinan songket.
"Tidak menyangka juga ya, tidak ada mimpi atau firasat apapun," jelasnya.
Disinggung mengenai kupon undian. Wulan mengaku, kupon tersebut diterimanya dari tetangga yang mengajaknya ke acara Tribunsumsel dan Sriwijaya Post Melangkah bersama Paramex.
"Tidak beli kuponnya, tapi dikasih tetangga," ungkapnya.
Bersama sekitar 50 orang tetangganya, menggunakan bus kota yang sengaja diswa, mereka beramai-ramai menuju ke kantor Gubernur Sumsel. Perjuangannyapun tidak sia-sia, karena mendapatkan sepeda motor.
Wulan mengaku, akan benar-benar memanfaatkan sepeda motor hadiahnya ini untuk keperluan sehari-harinya.
"Dipakai keliling kota Palembang motornya," katanya sembari tertawa. (ts/men/str/mg2)
Dikirim dari iPad saya
0 Response to "Gubernur Sumsel H Alex Noerdin melakukan sosialisas"
Post a Comment