Asyik Nongkrong Dua Pelajar Ini Di Palak.
SRIPOKU. COM, EMPATLAWANG - Saat asyik nongkrong di bawah tugu Empatlawang Kelurahan Pasar Kecamatan Tebingtinggi Jimi (14) dan temanya Pandu (14), tidak menyangka bakal di palak oleh Joni Iskandar (20) Warga Desa Talangjawa Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Empatlawang pada 06 Mei 2018 sekira pukul 15.30.
Akibatnya Jimi kehilangan handpone merek Asus seharga 1,5 juta rupiah dan melaporkan hal ini kepada orangtuanya sebelum melapor ke Polres Empatlawang.
Kapolres Empatlawang AKBP Agus Setyawan melalui Kasat Reskrim Polres Empatlawang AKP M Ismail, mengatakan pada saat pelaku Joni melihat korban asyik duduk di lokasi lalu
pelaku menanggil Pandu dan Jimi kemudian korban mendeka lalu Joni meminta handpone asus milik Jimi.
Namun Jimi tidak mau memberikan handponenya kemudian Joni langsung memukul Pandu secara berkali-kali di bagian kepala dan sedang pelaku lainnya mendorong dan menendangi Jimi secara berkali kali di bagian pinggang kemudian pelaku merebut handpone korban, para pelaku kemudian pergi.
"Pada Rabu kemarin 16 Mei 2018 Pukul 00.30 wib, tim Opsnal Buser Elang di menangkap pelaku Joni tanpa Perlawanan lalu dilakukan Intrograsi, " kata Ismail, Kamis (17/5/2018).
(cr27)
Ket foto : Tersangka Joni Iskandar (20) di Polres Empatlawang bersama barang bukti, Kamis (17/5/2018)
0 Response to " "
Post a Comment