MUARADUA, SRIPO--Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) yang terjadi di Jalan raya Ranau, Sabtu 21/4/2018) sekitar pukul 11.30 WIB, Ranau Desa Pelawi Kecamatan Buay Rawan Kabupaten Ogan Koomering Ulu (OKU)Selatan.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam Kecelakaan yang melibatkan kendaraan mobil jenis toyota Avanza berwarna hitam dengan Nopol BE 2176 MC dengan mobil truck dengan Nopol BG 8402 YC.
Diketahui satu buah mobil Avanza yang di kemudikan oleh Sudirman (46) dari arah Liwa Kecamatan Balik Bukit wilayah Kabupaten Lampung Barat yang bersama 4 penumpang.
Di tempat kejadian perkara (TKP) bertemu dengan mobil truck yang berwarma kuning yang di kemudiakn oleh Ismanto (27) warga Desa Sipatuhu Kecamatan Banding Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan yang membawa satu orang penumpang.
Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan AKBP Ferry Harahap, SIK, MH melalui Kasatlantas AKP Sutrisman, SH menjelaskan kronologis kecelakaan,
"Kendaraan yang di kendarai Sudirman, dari pasar Liwa diduga terlalu menikung ke kiri yang melebar, sehingga di TKP yang kebetulan berada dijalur yang menikung,"Jelas Kasalantas. Minggu (22/4).
"Kemudian lanjutnya, dari arah berlawanan mobil truck berwarna kuning yang dikendarai Ismanto, yang melaju dari arah Muaradua sehingga terlibat tabrakan di Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Lalu dikatakannya dalam olah TKP tidak ada korban jiwa maupun mengalami luka yang berarti dalam kecelakaan itu, hanya saja kedua kendaraan mengalami kerusakan pada bagian depan sebelah kanan yang mengalami ringsek.
Menindak lanjuti hal itu Satlantas Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, yang bergerak cepat mendatangi dan melakukan olah TKP serta mengamankan kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan.(cr28)
SRIWIJAYA POST: ALAN NOPRIANSYAH
Ringsek : Bagian depan kedua kendaraan yang mengalami ringsek pasca kecelakaan lalu lintas di Jalan raya Ranau, Desa Pelawi Kecamatan Buay Rawan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU)Selatan. Sabtu 21/4/2018, kemaren.



0 Response to "Melebar, Avansa Tabrak Truk"
Post a Comment