Buy and Sell text links

Membeludak, Wisata Puber Tembus 14 Ribu Pengunjung

MUARADUA, SRIPO--Kunjungan Wisata Puncak Bersemi (Puber) membeludak, Terhitung sejak 3 hari di awal tahun mencapai 14 ribu pengunjung yang mendatangi lokasi.

Objek wisata yang tepatnya berada di Desa Gunung Raya, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan (WRS), Kabupaten OKU Selatan semakin digemari wisatawan.

Dari penuturan penggagas wisata Rizal Akromi kunjungan wisata bisa saja melampaui 14 ribu pengunjung jika cuaca bersahabat,

"Hari pertama lebih kurang hanya 100 orang karena faktor cuaca hujan terus,"ujar Rizal. Kamis (4/1).

Namun di hari kedua dan ketiga pengunjung semakin bertambah dengan menghabiskan 14 blok tiket masuk yang masing-masing blok berjumlah seribu karcis.

"Terhitung sejak tanggal 1-3 Januari total karcis yang habis sebanyak 14 blok dengan harga karcis senilai Rp 5.000,"tutur Rizal.

Pengunjung yang berdatangan tidak hanya dari dalam daerah Kabupaten OKU Selatan akan tetapi di katakan Rizal dari luar daerah pun ikut berlibur kelokasi wisata itu.

Pengunjung yang berdatangan mulai dari remaja, orang dewasa dan kelompok keluarga, yang datang menggunakan kendaraan pribadi roda dua dan empat.

SRIWIJAYA POST : ALAN NOPRIANSYAH
Pengunjung Membeludak : Wisata puncak bersemi ramai pengunjung di libur awal tahun 2018, Kamis (4/1/2017).

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Kecamatan di Muba Kompak Pakai Daun PisangKecamatan di Muba Kompak Pakai Daun Pisang//Bungkus Daging Hewan QurbanSEKAYU, SRIPO—Suasana Qurban di Kabupaten Musi Banyuasin kali ini leb… Read More...
  • Bongkar Gudang Ambil Dua Motor96 Bongkar Gudang Ambil Dua Motor//Tersangka Curat Diamankan Polsek Babat TomanSEKAYU, SRIPO--Aksi seorang pencuri bernama Mesi Kasand… Read More...
  • INI Sumsel Usulkan NJOP Naik Rp 100 Juta* Usulkan Upah Pungut NotarisSRIPOKU.COM, MUARA ENIM,---Untuk meringankan beban masyarakat dalam hal… Read More...
  • Ditolong Polisi, Nama Anak Saya Ada Nama BhayangkariSRIPOKU.COM, MUARA ENIM,---Hati kedua orang tua Nuri Alnaira Bhayangkari, yakni Tri Susi… Read More...
  • Berita OKU SelatanMembahayakan, Kebiasaan Mandi Melompat dari Jembatan Bakal di LarangLaporan Wartawan Sriwijaya Post, Alan NopriansyahMUARADUA, SRIPO--Kebias… Read More...

0 Response to "Membeludak, Wisata Puber Tembus 14 Ribu Pengunjung"