Danau Teluk Seruo Ogan Ilir Dihijaukan
INDERALAYA--Sebagai bentuk kepedulian pihak perusahaan khususnya yang berada diwilayah kerja melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih memberikan bibit pohon untuk penghijauan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Ogan Ilir (OI), lokasinya di Danau Teluk Seruo Inderalaya Kabupaten Ogan Ilir. Pada sambutannya dihadapan Sekda Pemda Kabupaten OI, GM PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih Ekariza mengatakan, Pertamina EP Asset 2 merupakan anak perusahaan PT Pertamina (Persero) yang berkantor pusat di Prabumulih wilayah kerja meliputi Sumsel. Dimana, Kabupaten OI merupakan salah satu wilayah yang dilewati pipa Pertamina dari Prabumulih hingga ke Pertamina plaju, tepatnya di Desa-desa yang ada di Ogan dan Rambang Kuang. Lanjut Ekariza minyak hasil eksplorasi dikirim ke plaju untuk selanjutnya diolah menjadi bahan bakar minyak (BBM) jenis solar dan premium ada juga bahan bakar gas.
"Pemberian sebanyak 1850 bibit pohon merupakan bentuk kepedulian pihak perusahaan, khususnya yang ada di Kabupaten OI. Sejak awal kami berkonsep tumbuh bersama lingkungan melalui upaya penghijauan. Hasilnya pun dapat bermanfaat, baik diwilayah kerja kami maupun bermanfaat bagi masyarakat," kata GM PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih. Adapun dari sebanyak 1850 bibit pohon yang diberikan antara lain yakni jenis pohon tanaman keras maupun buah-buahan dengan perincian 200 bibit pohon buah kelingking, 150 durian, 700 mangga, 300 bibit tanaman angsana, 300 bibit mahoni, dan terakhir sehanyak 200 bibit pohon jenis ketapang kencana. Dimana, dalam setiap satu titik sumur pemboran ada seribu bibit pohon. "Sebanyak 1850 berbagai macam jenis bibit pohon sudah kami serahkan kepada bapak Sekda melalui Kepala Dinas Pertanian. Kami atas nama jajaran Pertamina menyampaikan ucapan terima kasih. Dan diharapkan kerjasama yang baik ini dapat terus berlanjut. Karena operasional Pertamina ini banyak di wilayah Ogan," ujar Eka Riza seraya mengajak seluruh masyarakat yang berada di wilayah kerja Pertamina untuk dapat bersama-sama membangun.
Sementara itu, menurut Ketua Pelaksana Kegiatan yang juga jajaran PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih Setio Puji Hartanto mengatakan, untuk lokasi rencana penghijauan yang berada di Teluk Seruo Inderalaya Kabupaten OI dalam kondisi sudah bagus. "Tinggal saja perlu dipoles supaya lebih bagus lagi dengan tujuan supaya Kabupaten OI dapat memperoleh piala Adipura begitupun juga pihak Pertamina Asset 2 Prabumulih memperoleh proper emas," harapnya. Sekda Pemda Kabupaten OI H Herman SH MH mengatakan, perusahaan memiliki tanggung jawab yang berkaitan dengan konsep pembangunan lingkungan dan masyarakat. Untuk itu, pihaknya mewakili Pemda Kabupaten OI mengapreasi pemberian ribuan bibit pohon yang diberikan oleh pihak PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih kepada Pemerintah Ogan Ilir. "Diharapkan kedepannya, pemberian bibit pohon dapat dicontoh oleh beberapa perusahaan lainnya yang ada di Kabupaten OI. Berdasarkan data sepanjang tahun 2017, Pertamina paling banyak memberikan bantuan," ujar Sekda H Herman SH MH. Acara penyerahan berbagai macam jenis bibit pohon, berlangsung di Danau Teluk Seruo Inderalaya Kabupaten OI, Senin (22/1) pukul 09.00 dan dihadiri General Manager (GM) PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih Ekariza beserta jajaran, Bupati OI HM Ilyas Panji Alam yang diwakili Sekda H Herman SH MH beserta jajaran, Ketua DPRD Kabupaten OI Drs H Endang PU Ishak MSi serta Wakapolres OI Kompol Janton Silaban.(cr7)
Teks photo : GM PT Pertamina EP Asset 2 Prabumulih Ekariza saat melakukan penanaman bibit pohon di lokasi Danau Teluk Seruo Inderalaya Kabupaten Ogan Ilir.
0 Response to "Danau Teluk Seruo Ogan Ilir Dihijaukan"
Post a Comment