Buy and Sell text links

Inderalaya Masuk Kawasan Perkotaan Metropolitan

Inderalaya Masuk Kawasan Perkotaan Metropolitan

INDERALAYA--Pasca beroperasinya jalan tol Palembang-Inderalaya berdampak positif bagi Kabupaten Ogan Ilir (OI) yang merupakan Kabupaten penyangga. Bagaimana tidak, apabila jalan tol Palindra sejauh 22 kilometer sudah mulai beroperasi. Maka, jarak tempuh dari kota Inderalaya hendak menuju Palembang tidak memakan waktu yang lama bila dibandingkan dengan melintasi jalan semula pada umumnya. Inderalaya masuk kawasan perkotaan Metropolitan, hal ini disebutkan Kabid Penataan Ruang Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten OI Ana Puji Rahayu, Selasa (12/12) saat dibincangi di ruang kerjanya. 

Dijelaskan Kabid Penataan Ruang Dinas PUPR OI, masuknya wilayah Inderalaya menjadi kawasan perkotaan metropolitan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) dan PP Nomor 13 tahun 2017. Lanjutnya, juga berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2015 lalu. "Kota Inderalaya nantinya akan menjadi salah satu pusat kegiatan nasional dan masuk kawasan strategis," jelas Kabid Penataan Ruang PUPR OI. Dimaksud kawasan strategis dijelaskannya yakni kawasan yang akan memberikan dampak baik bagi perekonomian warga masyarakat bila nantinya Jalan tol Palindra sepanjang 22 kilometer resmi beroperasi.

Berdasarkan pantauan di lokasi, kendaraan roda empat sudah mulai melintasi jalan tol Palindra sejauh tujuh kilometer dari gerbang tol Desa Pegayut Pemulutan menuju ke gerbang tol Pemulutan. Sementara, pengerjaan jalan tol dari gerbang tol Pemulutan menuju Inderalaya sejauh 15 kilometer masih terus berlangsung. Pantauan, sejumlah kendaraan angkutan tanah jenis truk-truk fuso nampak melakukan penimbunan badan jalan di kawasan Desa Sungai Rambutan Inderalaya Utara Kabupaten OI.(cr7)


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Inderalaya Masuk Kawasan Perkotaan Metropolitan"