Sang Juara Olahraga Menjadi Perhatian
KAYUAGUNG, SRIPO -- Sang juara dibidang olahraga, mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), di Hari Olahraga Nasional (Haornas), Jumat (8/9).
Bupati OKI H Iskandar SE melalui Assisten Pemerintahan dan Kesra Drs H Antonius Leonardo MSi berharap, peringatan hari olahraga nasional, harus dijadikan sebagai tonggak untuk kebangkitan olahraga di Bumi Bende Seguguk, tanah kelahiran kita ini. Dan apa yang telah didapat harus bisa dipertahankan.
"Penghargaan ini merupakan momentum untuk menggelorakan semangat berolahraga di Kabupaten OKI," kata Antonius olahraga yang sekaligus sebagai semangat bersama untuk membudayakan olahraga sebagai gaya hidup sehat dan bugar, serta memperkuat pondasi sistem keolahragaan secara keseluruhan.
Masih kata Antonius, olahraga sebagai upaya bersama menggerakan seluruh lapisan masyarakat hingga ke pelosok desa. "Gerakan olahraga bagi masyarakat dan kita semua agar hidup sehat," ujar Antonius mengajak pecinta olahraga terus membara dihati sanubari.
Plh Kepala Dispora OKI Drs Beni Refib melalui Kabid Olahraga Yasir Arapat SPd mengatakan, peringatan Haornas tahun ini Pemkab OKI mengusung tema "Mari kita bersama membangun prestasi" dimana agar pemerintah dan masyarakat dapat selaras serta saling mendukung agar tercipta prestasi, maka pada moment Haornas tahun 2017 yang didukung oleh Pemerintah Daerah (Pemda) OKI diharapkan dapat meningkat prestasi bagi para atlit baik ditingkat kabupaten, propinsi maupun nasional.
Pada ivent porprov ke 11 tahun 2017 yang akan diselenggarakan di Palembang kiranya dapat meningkatkan prestasi para atlit OKI dimana pada peringkat sebelumnya meraih peringkat ke 7 maka tahun ini bisa naik peringkat Ke 5. "Sebagai langkah keseriusan kita membina dan mencari bibit-bibit atlit yang mengharumkan Kabupaten OKI kedepanya," ujar Yasir.
"Haornas tahun ini kita jadikan momentum merevolusi melakukan pembenahan olahraga kita, baik jangka panjang maupun jangka pendek, baik untuk gaya hidup sehat mapun guna mendapatkan bibit unggul olahrawan yang nantinya mengharumkan nama bangsa Indonesia," ujarnya.
Untuk membangkitkan sang juara Pemda OKI, memberikan penghargaan pada atlit wushu, pertina, karate, sepak takraw, dan sepak bola, serta pelatih dan wasit berprestasi juga mendapat perhatian.
Disebutkan Yasir atlit wushu, 1. Rizya Bighoyama Tohirudin (SMPN 6 Kayuagung) juara 1 Duelian babak kwalifikasi porprov XI Tahun 2016 di muara Enim. 2. Muhammad Aldi (SMPN 6 Kayuagung) juara 1 Duelian babak kwalifikasi porprov XI Tahun 2016 di Muara Enim. 3. Suproyadi (SMAN 1 Sp.Padang) juara 1Toya babak kwalifikasi porprov XI tahun 2016 di Muara Enim. 4.Taizuwa Bighoyama Aflahan (SMAN 2 Kayuagung) juara 1 Nanqun porprov XI tahun 2016 di Muara Enim, 5. Oka Sandari juara 1 Sanda 60 Kg Putri porprov XI tahun 2016 di Muara Enim.
Cabang Olahraga Pertina, Noman (SMK 1 Tanjung Lubuk Juara 1 Kejuarda Pusri Cup. Cabang Olahraga Karate Amelia Sholilah Juara 3 O2SN Tingkat Propinsi Tahun 2016. Cabang Olahraga Sepak Takraw, 1. Jodi Setiawan Juara 2 Popda Tingkat Propinsi . 2. M.Richat Juara 2 Popda Tingkat Propinsi.
Cabang Olahraga Sepak Bola, tim Sepak Bola Usia 12 Juara 1 Sepak Bola U-12 Tahun 2017 Sumsel.
Untuk Pelatih dan Wasit Berprestasi, 1. Odang Suhendara Pelatih Wushu, 1. I Wayan Pelatih Wushu, 3. M.Hilman Azis Pelatih Sepak Takraw, dan 4. M.Lubis SKM Pembina Wushu, 5. Oky Adtorik Wasit Wushu, 6. Pebri Yupizer Wasit Wushu, 7. Drs Zainimun Wasit, 8. Zulkarnain Wasit (mbd).
SRIPO/MAT BODOK
PENGHARGAAN -- Assisten Pemerintahan dan Kesra Drs H Antonius Leonardo MSi memberikan penghargaan kepada atlit dan wasit berprestasi yang telah mengharumkan nama Kabupaten OKI.

0 Response to "Berita OKI"
Post a Comment