Buy and Sell text links

Berita OKI


Bupati dan Wabup Mulai Merenggang
KAYUAGUNG, SRIPO -- Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), 2018 mendatang. Hibungan Bupati OKI H Iskandar SE dan Wakil Bupati (Wabup) HM Rifai SE semakin renggang. Lantaran kedua pemimpin tersebut sama-sama akan maju di Pilkada serentak mendatang.
Merenggangnya pasangan keduanya yang berhasil menang pada pilkada 2013 lalu itu, karena dilihat jarang berdua mereka dalam satu kegiatan. Apalagi memasuki bulan puasa. Rifai belum pernah terlihat bersama mendampingi bupati saat safari Ramadhan ke pelosok-pelosok desa.
"Setiap kunjungan bupati disambut oleh masyarakat yang menyatakan siap mendukung dan kembali memenangkan Iskandar memimpin OKI Periode ke 2," kata pengamat OKI, Chandra Abu SH.
Masih kata Chandra, wabup lebih sering terlihat berada dikantornya, untuk menyelesaikan tugasnya sebagai wakil bupati. Kemudian seluruh baleho, reklame dan billboard yang berisi himbauan dan lain-lain yang mengatas namakan Pemkab OKI disana tidak satupun ditemukan foto Wakil Bupati, hanya terpampang foto Bupati H Iskandar.
Kemudian pasangan H Iskandar SE - HM Rifai SE dipastikan tidak akan berpasangan lagi dalam pilkada 2018 mendatang. Hal ini terlihat ketika Iskandar sibuk sendiri mencari simpati masyarakat, begitu juga dengan HM Rifai, dirinya sudah memastikan diri akan maju dengan menggandeng H Salmin Aldy Helvian yang merupakan salah satu tokoh dari Pantai Timur.
Saat ditemui sejumlah media usai Rapat Paripirna di DPRD OKI, Senin (12/6), Iskandar mengatakan, bahwa dikatakan harmonis atau tidak, dirinya mempersilahkan media untuk menanyakan hal yang sama kepada Wakilnya HM Rifai. "Coba silahkan tanya dengan yang bersangkutan (Rifai), selama ini kita baik-baik saja," kata Iskandar.
Diakui Iskandar memang balakangan ini sering  terlihat jarang bersama-sama. "Ya kita ada tugas masing-masing, tidak mungkin kita mesti terus bersama, misalnya kami harus makan bersama terus, hadiri acara bersama-sama terus, dia saya ajak tidur bersama misalnya, itukan tidak mungkin karena dia bukan isteri saya," ucap Iskandar selama ini hubungannya baik-baik saja.
Sementara itu HM Rifai mengatakan, kalau selama ini hubungannya dengan bupati baik-baik saja. "Memang kami jarang bersama dalam suatu kegiatan, karena ada kesibukkan pada tugas kita masing-masing," ungkap Rifai.
Mengenai kebersamaan mereka berdua yang tidak akan berlanjut pada Pilkada 2018 sebagai pasangan bupati dan wakil bupati, Rifai mengaku, itu hal yang wajar karena pilihan politik yang berbeda. "Saya memilih sahabat kami Salmin untuk bersama-sama ikut dalam bursa pilkada itu pilihan saya dan tentu melalui pertimbangan yang matang, tujuan kita sama, yakni untuk membangun OKI lebih baik," ungkap Rifai.
Sementara itu, anggota DPRD OKI Febriansyah mengatakan, bupati dan wakil bupati menjelang pilkada, sama-sama mencari simpatisan masyarakat, sehingga tampak terlihat tak akur. Menurutnya itu hal biasa, asalkan jangan mengganggu pelayanan masyarakat. "Yang penting pelayanan masyarakat tetap berjalan dengan baik, tidak boleh berpengaruh pada terhambatnya pembangunan daerah," tandasnya. (mbd)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Berita OKI"