Teks foto : Sumarjono dan Jimmy mengenakan kain Ulos kepada Hadi Prayogo, Wenny dan Ririen.
Forum Bangso Batak Sanjoi GrahaTribun---upper
Siap Helat Festival Musik-Budaya
PALEMBANG, SRIPO--Kompas Gramedia Sumbagsel berhasil menggawangi acara Festival Imlek Indonesia (FII) 2017, Forum Bangso Batak Indonesia (FBBI) pun tak ingin kalah dan pada Agustus mendatang menjadwalkan menghelat festival yang tak kalah meriah dengan FII.
Dalam kunjungannya ke Graha Tribun, FBBI yang merupakan ormas budaya lima suku batak ini akan menyelenggarakan festival batak musik dan budaya batak. Serta akan mengundang musisi, produser, komponis,dan merupakan suku Batak Toba, Viky Sianipar.
"Agustus nanti rencananya kami aka mengadakan acara festival musik dan budaya Batak, tentunya butuh bantuan media besar seperti Tribun Sumsel dan Sriwijaya Post serta Kompas Gramedia untuk meramaikan festival ini," ujar Ketua FBBI Jimmy D Lumban Gaol dan Sekretaris Sumarjono Marondos yang juga Ketua Apindo Sumsel, serta pengurus yang lain.
Jimmy mengatakan kalau festival ini jadi diselenggarakan akan dipastikan menjadi yang pertama di Palembang dan juga bertujuan untuk menyambut Asian Games 2018. "Selain menggelar festival ini, akan ada pengukuhan dan pelantikan pengurus FBBI," lanjutnya.
Kedatangan Jimmy bersama anggota FBBI lainnya disambut hangat oleh Ketua Forum Kompas Gramedia Daerah Sumbagsel Hadi Prayogo, Pemimpin Redaksi Harian Tribun Sumsel, L Weny Ramdiastuti dan Pimpinan Tribun Sumsel-Sriwijaya Post MF Ririen Kusuma Wardani.
"Grup KG di Palembang ada beberapa unit antara lain koran, radio, televisi, online, media sosial, hotel, retail, tisu dan kursus bahasa Inggris. Bahkan kami juga merambah ke event organizer. Kami siap sebagai penyelenggara jika ada relasi yang membutuhkan,"kata Hadi Prayogo.
Setelah pertemuan selesai, Sekretaris FBBI, Sumarjono Saragih memberikan tanda mata kepada Hadi Prayogo berupa kain tenun Ulos khas suku Batak. (elm/ts)
Dikirim dari iPad saya
0 Response to "Teks foto : Sumarjono dan Jimmy mengenakan kain Ulos kepada Hadi Prayogo, Wenny dan Ririen."
Post a Comment