Buy and Sell text links

Kerbau-Burung Jadi Daya Tarik KPT Tanjung Senai

Kerbau-Burung Jadi Daya Tarik KPT Tanjung Senai

INDERALAYA--Hampir setiap hari kawasan Komplek Perkantoran Terpadu (KPT), Tanjung Senai Inderalaya diwarnai dengan pemandangan dua hewan berlainan jenis. Jenis hewan kerbau dan burung kuntul (Bubulcus Ibis), terlihat sejak Jumat (7/4), hampir setiap hari bercengkrama di rawa lebak KPT Tanjung Senai Inderalaya. Pemandangan tersebut, sering menjadi perhatian warga masyarakat ketika melihat keakraban hewan dua jenis fauna. Itu. Kondisi fanorama alam yang begitu indah di Tanjung Senai Inderalaya beberapa tahun yang lalu itu, sempat dilakukan penelitian oleh pihak Badan Peneliti Pengembangan Inovasi Daerah Provinsi Sumsel (Balitbang Novda) sebagai bagian dari prospek pengembangan salah satu kawasan objek wisata di Kabupaten Ogan Ilir. 

Begitu pun pihak Unsri juga tertarik melakukan penelitian. 
Menurut  Dosen Biologi MIFA Unsri Dr rer nat Indra Yustian Msi , bahwa keakraban kedua jenis hewan  tersebut merupakan sebuah bentuk simbiosis Mutualiasme.
"Kedua jenis hewan tersebut terjadi bentuk simbiosis Mutualiasme, dimana  terjadi hubungan timbal balik antara dua makhluk hidup yang berbeda yang saling menguntungkan kedua pihak,'' kata Dosen peneliti flora dan fauna, Jumat (7/5).
Dimana menurut Doktor dengan Disertasi   ecology and Conservation Status Of Tarsius Bancanus Saltator on Belitung Island Indonesia ini,   burung kuntul tersebut memberikan keuntungan bagi hewan kerbau terhadap penyakit kutu yang hinggap ditubuh kerbau, sementara kutu yang ada di hewan kerbau sebagai salah satu fungsi  makanan untuk kelangsungan hidup burung kuntul. ''Makanya kedua hewan tersebut sebagai bentuk simbiosis mutualisme,'' katanya.

Kondisi tersebut harus dijaga dan dilestarikan terhadap kedua jenis hewan  yang berbeda species  tersebut. Karena kalau burung kuntul itu punah, makanya tidak ada lagi hewan yang bisa memakan kutu yanga ada ditubuh kerbau.
Tidak hanya burung kuntul,  saat ini  sudah banyak jenis hewan burung sudah banyak punah, akibat kondisi alam akibat ulah manusia. ''Mari kita jaga kelestarian alam ini,'' pintanya.(cr7)

Teks photo : Hampir setiap hari kondisi alam Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai Inderalaya, diwarnai dengan pemandang dua jenis hewan beda spesies yakni burung dan kerbau.





Terkirim dari Samsung Mobile.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Mertua Bupati Muaraenim Meninggal DuniaMertua Bupati Muaraenim Meninggal Dunia * Akan Dimakamkan Dipemakaman Keluarga SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Inalilahiwainailaihirojiun telah ber… Read More...
  • Jumat Barokah Sosialisasi Anti NarkobaJumat Barokah Sosialisasi Anti NarkobaSRIPOKU.COM, MUARAENIM---Berbagai cara dilakukan untuk sosialisasi Anti Narkoba. Ibarat pepatah sambil… Read More...
  • Wabup Muaraenim Pamitan Undur Diri* Maju Sebagai Paslon Bupati MuaraenimSRIPOKU.COM, MUARAENIM---Wakil Bupati Muaraenim H Nurul Aman, pamita… Read More...
  • Grand Max Adu Kambing Dengan Trinton* Kembali Terjadi Di Islamic CentreSRIPOKU.COM, MUARAENIM---Diduga kurang hati-hati dua buah mobil yakni… Read More...
  • Maryoto Sempat Teriak Kehabisan Nafas SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Sebelum tewas diduga keracunan udara, Maryoto (36) warga Desa Babat, Kecamata… Read More...

0 Response to "Kerbau-Burung Jadi Daya Tarik KPT Tanjung Senai"