Foto mang jek
Divisi Operasi Juara Umum Porseni Pusri
PALEMBANG, SRIPO--PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) menggelar pekan olahraga dan seni (Porseni), dalam rangkaian memperingati hari ulang tahun yang ke-57. Porseni yang dimulai pada 5-19 Desember, keluar sebagai kontingen yang terbanyak merebut juara pertama, dari divisi operasi dengan jumlah empat piala, disusul divisi pemeliharaan tiga piala.
Porseni yang diikuti ratusan peserta dari 16 divisi atau yayasan anak perusahaan, resmi ditutup dengan pawai defile di lapangan Golf, Selasa (20/12) sore. Selain pawai, peserta juga memperlihatkan keterampilan dalam bela diri, senam mau mere hingga tari kolosal yang dibawakan pelajar yayasan Pusri.
Lomba yang dipertandingkan dalam Porseni tahun 2016 ini diantaranya, basket, voli, bulu tangkis, renang, tenis meja, tenis lapangan, karaoke dan band, azan serta hafiz Alquran. Selain itu mengadakan pertandingan voli antar kelurahan di wilayah kerja Pusri serta bakti sosial dan donor darah.
Direktur Utama PT Pusri, Mulyono Prawiro mengakui dengan adanya Porseni maka secara tidak langsung bisa meningkatkan rasa disiplin, tanggung jawab, jujur, sportif dan setia kawan.
"Olahraga bukan semata-mata untuk melihatkan kemampuan, yang terpenting adalah menjalin tali silaturahmi antar karyawan dan keluarga perusahaan," ungkapnya.
Dia menambahkan, di tahun depan Porseni akan diselenggarakan dan diharapkan bisa lebih meriah dari tahun sebelumnya.. "Nilai positif yang ditanamkan bagi karyawan dalam olahraga bisa meningkatkan solid, memang sebelumnya sempat vakum tiga tahun dan kedepannya jangan sampai berhenti," terangnya.
Sementara, manajer divisi operasi Rahmad Hamdani mengapresiasi dengan adanya pekan olahraga dan seni antar karyawan, hal ini menunjukan kekompakan dalam kerja.
"Selain juara pertama, kami menyabet gelar juara kedua untuk basket, bisa dikatakan divisi operasi adalah juara umum," pungkasnya.(cr10)
0 Response to "Divisi Operasi Juara Umum Porseni Pusri"
Post a Comment