Cari Poin Untuk Bayar Utang
PALEMBANG, SRIPO--Meski mengaku mengidolakan sosok Supardi Nasir Bujang, Hasyim Kipuw akan menampilkan permainan spartan dalam pertemuan kedua Bali United melawan Sriwijaya FC di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Minggu (10/12).
Menurutnya, dalam laga pekan ke-32 Torabika Soccer Championship hari ini, ambisi timnya untuk membawa pulang poin menjadi harga mati bagi Serdadu Tridatu.
"Kami sudah bersiap. Saya baru tahu mereka kalah dari Arema. Tapi itu saya rasa tidak berpengaruh bagi SFC. Mereka selalu kuat di Palembang. Tapi kami membutuhkan kemenangan untuk membayar utang kepada suporter setelah kami dikalahkan di Gianyar," ucap Hasyim, Sabtu (10/12)
Menurut Hasyim, meskipun nanti akan bertemua idolanya Supardi. Bagi Hasyim, ia akan profesional dan memberikan yang terbaik bagi Bali United.
"Bagi saya bang Pardi adalah senior saya, dan juga idola saya. Sebelumnya saya sudah pernah ketemu dan kita pernah satu join, bahkan kita pernah satu team dan apa yang terjadi besok kita akan profesional sesuai arahan pelatih," katanya
Diakui Hasyim, dengan padatnya waktu pertandingan jelang akhir TSC. Ia mengakui jika memang itu menjadi kendala semua tim.
"Kita tidak bisa bicara lagi. Memang jadwal tidak bersahabat. Tapi kita harus menjalani ini dengan maksimal," pungkasnya. (cr10)
0 Response to "Cari Poin Untuk Bayar Utang"
Post a Comment