Kemeriahan Pasar Rakyat Wong Kito
//Persembahan BPJS Ketenagakerjaan
PALEMBANG, SRIPO -- Di momen hari jadinya ke 39, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kanwil Sumatera Bagian Selatan mempersembahkan Pasar Rakyat Wong Kito, yang diselenggarakan di Kambang Iwak Family Park, Minggu (25/12)
Kegiatan ini juga bertujuan untuk mendekatkan Program-program serta betapa pentingnya keikutsertaan BPJS Ketenagakerjaan
Selama kegiatan berlangsung banyak kegiatan menarik yang dihadirkan seperti bazar kuliner,lomba masak, fashion show, lomba mewarnai Ibu dan anak serta hiburan dari artis ibukota, Ifny Lana. Kegiatan dimulai pukul 06.00 Pagi diawali dengan senam Pagi bersama. Acara Pasar Rakyat Wong Kito secara resmi dibuka oleh Sekertaris Daerah Kota Palembang Harobin Mustafa, yang turut disaksikan oleh Achmad Hafiz, Kepala Kanwil BPJS Ketenagakerjaan Sumbagsel, dan Kepala News Room Sripo-Tribun Sumsel, Hadi Prayogo.
Ada lebih dari 300 tenant yang dihadirkan. Salah satunya, stand bagi masyarakat yang ingin mendapatkan informasi keikutsertaan BPJS Ketenagakerjaan dan lain sebagainya.
Kemeriahan pun bertambah dengan beragam lagu-lagu dangdut hits, seperti Meriang, aku mah apa atuh dan lain-lain yang dilantunkan artis cantik, Ifny Lana.(cr26/ADV)
0 Response to "ADV Pasar Rakyat Wong Kito"
Post a Comment