Buy and Sell text links

Hanura Targetkan 4 Kursi Dewan


Hanura Targetkan 4 Kursi Dewan
-Priyanto Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua DPC Hanura OI-

INDERALAYA--Partai Hanura di Kabupaten Ogan Ilir pada priode ini bisa dibilang tenggelam. Pasalnya, dari tiga kursi yang diperoleh di periode sebelumnya. Namun, pada periode kali ini hanya memperoleh satu kursi. Untuk itu, hal ini menjadi motivasi yang tinggi untuk jajaran pengurus baru yang dikomandoi Priyanto S untuk membangkitkan Partai Hanura dan mendulang kursi sebanyak-banyaknya dipelaksanaan pesta demokrasi Pemilihan Legislatif (Pileg) yang akan datang.

Priyanto mengatakan, pada pileg mendatang dirinya menargetkan Partai Hanura empat kursi tentunya hal ini tidak mudah, karena katanya perlu dukungan dan sinergi seluruh pengurus yang ada baik DPC Hanura Ogan Ilir maupun DPD Partai Hanura Provinsi. "Kepada pengurus lama kami ucapkan terima kasih, mari kita duduk bersama untuk memajukan partai Hati Nurani Rakyat ini, karena kalau tidak kompak alamat akan terpuruk, karena itu dengan kekompakan saya yakin target empat kursi bisa dicapai, bisa juga lebih, " tutur Ketua terpilih secara aklamasi ini.
Setelah melakukan penjajakan keseluruh Kecamatan dalam Kabupaten Ogan Ilir.

Pria yang akrab disapa Yanto ini menilai Kecamatan Tanjung Batu, Tanjung Raja dan Inderalaya bisa menjadi lumbung suara untuk partai yang didirikan Wiranto ini. "Kecamatan Pemulutan juga bisa kita manfaatkan, karena tiga daerah ini peluang besar untuk mendapatkan satu kursi. Tolong doanya, semoga apa yang kita harapkan bisa tercapai," tukas pengusaha muda ini.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Hanura Sumsel, H Mularis Djahri yang  berkesempatan hadir dalam acara pembukaan Musyawarah Cabang (Muscab) II Partai Hanura Kabupaten Ogan Ilir berharap, siapapun yang terpilih dalam muscab ini bisa mengemban amanah dengan baik. "Mari kita ciptakan situasi kondusif, aman dan nyaman dalam muscab ini. Kepada yang terpilih nanti, rangkullah semua kader termasuk yang kalah dalam pemilihan Ketua DPC Partai Hanura ini, mari kita duduk bersama untuk membesarkan Partai ini, raihlah kursi sebanyak-banyaknya untuk mengabdi kepada masyarakat, " tuturnya.(cr7)


Teks photo : DPD Hanura Sumsel gelar Muscab II DPC Hanura OI. Priyanto terpilih sebagai ketua DPC Hanura Ogan Ilir.




Terkirim dari Samsung Mobile.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Hanura Targetkan 4 Kursi Dewan"