Ada foto
Teks foto
SRIPO/WELLY HADINATA
SOSIALISASI --- Brigjen Pol Drs H M Iswandi Hari SH M Si, ketika memberikan sosialisasi tentang bahayanya narkoba kepada perwakilan mahasiswa se Kota Palembang di Kantor BNNP Sumsel Jalan Gub H Bastari Jakabaring Palembang, Senin (10/10).
Bentuk Jejaring Anti Narkoba
//BNN Rangkul Mahasiswa
PALEMBANG, SRIPO --- Bahaya peredaran narkoba yang kini masuk ke semua kalangan, menjadi perhatian serius Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumsel. Terutama di lingkungan pendidikan yang makin banyak pelajar dan mahasiswa yang menjadi korban narkoba.
Sebagai langkah pemberantasan peredaran narkoba di lingkungan pendidikan, BNNP Sumsel berinisiatif membentuk jejaring anti narkoba yang menjadi mahasiswa sebagai pelopor pemberantasan narkoba. Hal ini disampaikan Kepala BNNP Sumsel Brigjend Pol Drs H M Iswandi Hari SH M Si kepada sejumlah mahasiswa yang mengikuti Bimbingan Teknis Bidang Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di Lingkungan Pendidikan, di Kantor BNNP Sumsel, Senin (10/10).
"Dengan merangkul mahasiswa dari berbagai universitas di Kota Palembang. BNNP Sumsel ingin mengajak mereka agar menjadi perpanjangan tangan kami dalam mencegah penyalahgunaan narkoba," ujarnya.
Jenderal bintang satu ini mengatakan, semua komponen bangsa memang harus bersiaga secara terus menerus tentang bahaya Narkoba dimanapun berada. Dengan menggerakan mulai dari lingkungan pendidikan dengan diberikan ruang seluas-luasnya sehingga dapat menciptakan lingkungan yang bebas dan bersih dari ancaman bahaya narkoba. "Setelah itu akan dilakukan pembinaan agar menjadi pelopor untuk mencegah narkoba di lingkungan mahasiswa itu sendiri," ujarnya.
Ditambahkan Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP Sumsel Kusmaneti, permasalahan narkoba merupakan tanggung jawab bersama-sama, bukan hanya BNN saja. Terutama di lingkungan pendidikan, harapannya mahasiswa bisa menjadi pelopor dalam pemberantsan narkoba.
"Narkoba juga sudah merupakan kejahatan dunia. Apalagi jumlah anggota di BNNP Sumsel hanya 60 dan penduduk di Sumsel jutaan orang. Untuk itu dengan merangkul mahasiswa, tujuannya agar dapat ikut berperan dalam mencegah peredaran narkoba," ujarnya.(bew)
0 Response to "1010bew1.kot"
Post a Comment