Foto --- KAK Syahrul
Buang Sial di Jembatan Ampera
//HUT Polwan Polresta Palembang
PALEMBANG, SRIPO --- Ratusan polwan (polisi wanita) yang bertugas di Polresta Palembang, kumpul bareng di Jembatan Ampera Palembang, Sabtu (3/9). Berkumpulnya ratusan polwan ini guna memperingati HUT Polwan ke 68 tahun yang jatuh tepat pada 1 September.
Beragam kegiatan dilakukan ratusan polwan yang dihadiri langsung Waka Polresta AKBP Iskandar F Sutisna dan Kabag Ops Kompol Andi Kumara serta jajaran lainnya. Namun ada satu kegiatan unik yang dilakukan polwan yakni merayakannya dengan melepaskan sebanyak 500 ekor burung pipit di Jembatan Ampera.
Pelepasan burung bibit yang dilakukan polwan, sebagai tanda bentuk buang sial dari kesalahan selama bertugas sebagai polda dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Kegiatan pelepasan burung pipit ini bisa diartikan untuk membuang kesialan. Mungkin selama ini dalam menjalankan tugas ada kesalahan atau yang lainnya," ujar AKBP F Sutisna yang ikut antusias memeriahkan kegiatan HUT Polwan di Jembatan Ampera.
Selain pelepasan burung pipit, beragam kegiatan lainnya dilakukan polwan. Diantaranya pelepasan balon warna merah putih ke udara. Sehingga Jembatan Ampera jika dilihat dari kejauhan, tampak berwarna-warni. Tak ketinggalan juga kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat yang menyaksikan kemeriahan HUT Polwan. Kegiatan edukasi kepada masyarakat dilakukan yakni para polwan mensosialisasi tata tertib lalulintas kepada pengendara yang melintasi jalan Jembatan Ampera.
"Tentunya visi dan misi kita, menjadikan polwan garda terdepan anti korupsi. Di Polresta Palembang, hanya ada 100 personil tentu itu sangat kekurangan dibandingkan jumlah penduduk Palembang yang 1 juta lebih. Kita harapkan, di hari HUT polwan ini ada polwan yang menjadi Kasat, Kapolsek dan Kanit," tambah Iskandar F Sutisna.(bew)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "0309bew3.kot"
Post a Comment