Buy and Sell text links

SKPD Adu Kuat Tarik Tambang

SEKAYU, SRIPO-- Suasana berebda tampak terasa sekali dihalaman Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), betapa tidak ratusan pegawai dari sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) membaur menjadi satu dalam mengikuti rangkaian romba 17-an. Pada rangkaian romba hari pertama diikuti oleh 64 regu putra-putri, dalam lomba tarik tambang yang digelar secara langsung, Jumat (12/8).

Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Muba, H Rusli SP, mengatakan dalam sambutanya, kegiatan yang dilakukan pada hari ini merupakan rangkatan HUT RI yang ke 71, dan tentunya seluruh jajaran SKPD mengikuti lomba harus bersemangat sesuai dengan tema tahun ini yaitu "Kerja Nyata"  .
 
"Menjelang hari kemerdekaan ini, mari kita harus terus bersemangat dalam bekerja dan terus memberikan sumbangsih terbaik untuk pembangunan di Bumi Serasan Sekate dengan kerja nyata untuk mencapai Yakin Permata Muba 2017 mendatang," kata Rusli.
 
Dengan adanya kegiatan seperti tarik tambang bisa menjalin silahturahmi antar SKPD dan FKPD di Muba serta kalangan masyarakat. "Selama ini setiap instansi di Muba tidak saling kenal, dengan adanya kegiatan ini bisa saling menjalin tali silahtuhrami," ujarnya.
 
Sebelum bertanding, Rusli berpesan kepada seluruh regu agar bertanding dengan penuh semangat dan pantang menyerah, mengerahkan semua kemampuan yang dimiliki, dengan tetap menjaga sportifitas. "Kepada tim juri hendaknya melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya menilai dengan objektif dan jujur," ungkapnya.
 
Sementara, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMD) Drs Habiburahman selaku ketua pelaksana lomba tarik tambang menambahkan, untuk lomba tarik tambang  seperti SKPD dan FKPD diikuti oleh 64 regu dari putra sebanyak 32 regu dan putri juga 32 regu. Dan untuk umum 4 regu umum putra dan 4 regu umum putri.
 
"Peraturan dari lomba tarik tambang ini memiliki sistem gugur, jadi pemenang pada setiap babak akan terus maju. Sedangkan lomba ini sendiri dilaksanakan satu hari penuh sampai final dan akan dilangsungkan pembagian hadiah untuk pemenang  juara pertama, kedua dan ketiga regu putra dan putri," ujarnya. (cr13)

Foto diwarna : SKP
Ket foto : Sejumlah SKPD pada saat melakukan lomba tarik tambang dihalaman Pemkan Muba.
Dikirim melalui BlackBerry® dari 3 – Jaringan GSM-Mu

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " "