Berburu Perlengkapan Haji
PALEMBANG, SRIPO -- Bagi Anda yang sebentar lagi mendapatkan keberuntungan bisa pergi ke Tanah Suci untuk beribadah haji, pastinya sudah disibukkan dengan mempersiapkan perlengkapan haji yang harus dibawa. Persiapan yang akan dibawah salah satunya pakaian.
Bagi para wanita pakaian gamis syari biasanya menjadi pilihan untuk dibawa saat menunaikan ibada haji. Gamis syari yang bisa menjadi pilihan untuk dibawa saat pergi haji yaitu gamis dengan motif bunga tabur berwarna putih. Tidak hanya warna putih saja yang banyak diminati calon haji, namun warna hitam juga banyak diminati.
Untuk bisa mendapatkan perlengkapan haji ini Anda tidak perlu bersusah payah mengumpulkan dari satu tempat ketempat yang lain, karena ada toko yang menyiapakan semua keperluan ibadah haji yaitu di Tan'im yang ada di Jalan Veteran, Palembang.
"Kita menyediakan semua perlengkapan haji mulai dari pakaian hingga oleh-oleh. Untuk pakaian ada yang terbaru yaitu model gamis syari dengan motif bertabur bunga dan ada juga yang payet," ujar Owner Tan'im, Gasim Abdullah Alkaf, Sabtu (6/8).
Gamis syari dengan motif bertabur bunga ini terlihat anggun dan simpel untuk dikenakan saat ibadah haji. Bahan pakaian yang digunakan juga ringan, sehingga nyaman saat dikenakan. Untuk bahanya ada yang bahan sifon, katun paris, katun rubia dan sutra. Selain itu ada juga gamis yang menggunakan payet dan bebatuan yang simpel, namun tetap nampak menawan.
Untuk gamis yang ada di Tan'im ada yang lokal dan ada juga yang impor. Untuk yang lokal dari Jakarta dan Surabaya, sedangkan yang impor dari Arab Saudi. Harga gamisnya pun berbeda-beda tergantung kualitas bahan, ada yang mulai dari Rp 100 ribu untuk yang lokal dan mulai dari Rp 300 ribu yang impor.
"Untuk gamis yang banyak dibawa pergi haji kebanyakan gamis warna putih dan hitam. Dua warna ini paling banyak diminati. Selain gamis, yang banyak dicari warga Palembang saat hendak menjalankan ibadah haji yaitu selendang munawaroh," katanya
Ditambahkannya , selendang munawaroh ini sudah menjadi suatu ciri khas orang Palembang kalau setelah menjalankan ibada haji saat pulangnya menggenakan selendang munawaroh ini. Untuk selendang ini harganya juga cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp 100 ribuan.
Gasim mengatakan, bagi yang berbelanja lebih dari Rp 500 ribu akan mendapatkan diskon spesial. Selain perlengkapan haji di Tan'im ini juga menyediakan oleh-oleh bagi yang baru pulang dari naik haji seperti kurma, air zam-zam, tasbih dan lain-lain. Oleh-oleh yang ada di sini juga ada yang sudah dibentuk dalam paket-paketan dengan harga mulai dari Rp 15 ribu saja.(cr26)
0 Response to "Naskah Shopping"
Post a Comment