Aksi Helikopter BNPB Habisi Titik Api
-Kebakaran Lahan Gambut Diogan Ilir Meluas-
INDERALAYA--Aksi heroik mengudara pilot helikopter yang dikomandoi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), berkoordinasi dengan pihak BPBD Sumsel, seketika menghabisi titik api yang kembali membakar hutan dan dan lahan (karhutla) yang melanda kawasan lahan rawa gambut kering. Kebakaran lahan itu terjadi di desa sungai rambutan Inderalaya Utara Kabupaten Ogan Ilir (OI), Minggu (17/7), pukul 14.30. Berdasarkan pantauan di lokasi, setidaknya dua unit helikopter berlalulalang di langit udara kawasan desa sungai rambutan Inderalaya Utara untuk menghabisi titik api. Helikopter tersebut, melakukan "water boombing" atau bom air pemadaman melalui jalur udara karena, kawasan rawa gambut yang terbakar itu menyulitkan personil satgas gabungan melakukan pemadaman dari jalur darat.
Sehingga, pemadaman jalur udara pun harus dilakukan agar tidak meluas. Belum diketahui pasti penyebab lahan rawa gambut tersebut yang hampir setiap tahun memasuki musim kemarau selalu terbakar. Selang beberapa saat kemudian, setelah dilakukannya upaya "water boombing" ditambah dengan hujan yang mengguyur kawasan Inderalaya dan sekitarnya mengakibatkan api yang membakar kawasan rawa gambut itu dapat dijinakkan. Kepala BPBD Sumsel H Yulizar Dinoto SH ketika dikonfirmasi menerangkan, selain melibatkan satgas gabungan, untuk melakukan pemadaman api yang melanda kawasan rawa gambut tentu sedini mungkin pihaknya juga melibatkan satgas udara dengan mengerahkan bantuan helikopter.
"Alhamdulillah sampai saat ini, petugas kita selalu siaga melakukan upaya-upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan baik melalui jalur darat maupun jalur udara. Api pun sudah padam," ujar Yulizar Dinoto, Minggu (17/7), ketika dihubungi via telepon selluler. Di lokasi terlihat, sejumlah personil satgas gabungan baik dari unsur TNI, Polri serta BPBD OI, melakukan patroli wilayah di lokasi lahan yang disinyalir rawan terjadinya pembakaran hutan dan lahan salah satunya adalah di kawasan desa sungai rambutan Inderalaya Utara.(cr7)
Teks photo : helikopter BNPB mengudara di atas langit desa Sungai Rambutan Inderalaya Utara Kabupaten Ogan Ilir. Helikopter tersebut, melakukam upaya water bombing pemadaman api yang melanda kawasan rawa gambut kering di desa sungai rambutan Inderalaya Utara.
Terkirim dari Samsung Mobile.
0 Response to "Aksi Helikopter BNPB Habisi Titik Api"
Post a Comment