* Sempat Terjadi Aksi Kejar-kejaran
MUARAENIM, SRIPO---Dua pengedar Sabu-sabu yakni Fajriannur alias Fajri (18) warga Dusun Alue Sipot, Desa Blang Manyak, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, dan Abu Sari alias Abu (31) warga Desa Purun, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI, berhasil ditangkap di Dusun III, Desa Panang Jaya, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muaraenim,
Kamis (23/6) sekitar pukul 01.00.
Dari tangan pelaku, anggota Satnarkoba Polres Muaraenim, berhasil mengamankan barang bukti empat kantong besar diduga Narkotika Jenis Sabu dengan berat sekitar 403 gram dan satu unit HP Merk Oppo warna Hitam.
Dari informasi yang berhasil dihimpun dilapangan, aksi penangkapan tersebut berawal adanya informasi dari masyarakat bahwa akan ada transaksi narkotika jenis Sabu yang akan masuk dari Aceh yang akan melewati Muaraenim. Atas informasi tersebut sekitar pukul 19.00, Sat Res Narkoba bersama Sat Lantas Polres Muaraenim, mulai melakukan pencegatan terhadap kendaraan roda empat yang akan digunakan oleh pelaku. Namun ketika kendaraan melintas di dalam kota Muaraenim, sekitar pukul 21.00, kendaraan pelaku dihentikan oleh petugas. Namun pelaku yang sudah tahu gelagat tidak beres, tepatnya di Jalan Sudirman, Muaraenim, langsung tancap gas. Melihat mobil pelaku melarikan diri, petugas tidak mau kehilangan buruannya sehingga sempat terjadi aksi kejar-kejaran ke arah Prabumulih. Dan ketika tiba di Desa Panang Jaya, tiba-tiba salah satu ban mobil pelaku pecah. Melihat kendaraan pecah kedua pelaku melarikan diri, dan petugaspun melakukan pencarian disekitar dua jam akhirnya kedua pelaku berhasil ditangkap. Dan ketika dilakukan pengeledahan, ditemukan empat kantong besar diduga Narkotika Jenis Sabu dengan berat sekitar 403 gram.
Kapolres Muaraenim AKBP Hendra Gunawan didampingi Kasubag Humas Iptu Arsyad Agus, bahwa pelaku diduga merupakan pengedar narkotika antar propinsi. Khusus untuk pelaku Abu Sari alias Abu (31) warga Desa Purun, Kecamatan Penukal, Kabupaten PALI, merupakan resedivis dalam kasus narkoba dihukum satu tahun di Lapas Muaraenim pada tahun 2013.(ari)
CAPTION FOTO :
BB Sabu
Dua Pelaku Sabu : Tampak dua pelaku sabu berpose bersama barang bukti sabu.
Dishub Lakukan Uji Laik Jalan Kendaraan
MUARAENIM, SRIPO---Untuk memastikan kehandalan kendaraan angkutan lebaran idul fitri 1437 H, Dinas Perhubungan Kabupaten Muaraenim, mulai melakukan uji kelayakan jalan kendaraan roda empat yang ada di kabupaten Muaraenim, Kamis (23/6).
Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Muaraenim Faturahman melalui Kepala UPTD pengujian kendaraan bermotor Gun Fauzi didampingi Kasi Angkutan Orang Aladin mengatakan, bahwa pihaknya akan melakukan uji kelayakan jalan terhadap semua kendaraan roda empat yang akan dijadikan sebagai alat transportasi umum arus mudik dan balik menjelang maupun pasca lebaran Idul Fitri 1437 H. Saat ini, pihaknya secara bertahap sudah mulai melakukan uji laik jalan terhadap beberapa kendaraan roda empat yang beroperasi di Kabupaten Muaraenim yakni delapan unit angkutan umum Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) yaitu empat unit bus milik PO Rosalia dengan trayek Muaraenim - Solo dan empat unit minibus milik travel Kartika dengan trayek Muaraenim - Jakarta.
Dikatakan Gun, uji kelayakan Jalan kendaraan ini akan terus dilaksanakan hingga menjelang H-7 lebaran idul fitri mendatang. Selain uji kelayakan angkutan umum AKAP, juga akan melaksanakan uji kelayakan jalan terhadap Angkutan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) dengan trayek Muaraenim - Palembang dan Palembang -Tanjungenim. Dan jika dalam uji kelayakan jalan nanti ditemukan ada angkutan yang tidak layak jalan maka pihaknya secara tegas akan melarang kendaraan tersebut untuk beroperasi sampai mereka memenuhi sesuai standar keselamatan berlalulintas. Untuk kendaraan yang laik jalan, akan langsung di pasang stiker yang menandakan bahwa kendaraan tersebut layak untuk dijadikan sebagai alat transportasi, sementara untuk kendaraan yang tidak layak jalan itu tidak akan kita pasang stiker. Dan bila nanti pada saat hari H masih ditemukan dilapangan kendaraan yang berstiker namun masih beroperasi makan akan langsung ditindak tegas.
Dari data yang ada, tambah Aladin, saat ini ada 21 kendaraan roda empat yang beroperasi sebagai transportasi antar kota dalam provinsi (AKDP) yang ada di Muaraenim yakni PO Familiy ada empat unit, PO Cahaya Enim ada tujuh unit, PO Juwita ada lima unit, PO Kamrata ada tiga unit, PO Rico ada dua unit. Sedangkan untuk angkutan AKAP di Muaraenim tercatat ada sembilan unit kendaraan yakni lima unit bus milik PO Rosalia dan empat unit bus milik PO Travel Kartika.
Selain itu, untuk kendaraan jenis Angkutan desa saat ini tercatat ada 281 kendaraan. Untuk itu, ia menghimbau kepada pemilik kendaraan untuk segera melakukan uji kelaikan jalan, dan kepada masyarakat untuk selektif memilih angkutan demi keselamatan bersama.(ari)
CAPTION FOTO :
Pasang Stiker : Tampak petugas Dishub Muaraenim, memasang stiker terhadap kendaraan yang lulus uji laik jalan, Kamis (23/6).
Kahmi Bahas Program Kerja Sambil Bukber
MUARAENIM, SRIPO---Untuk meningkatkan tali silaturahmi,
Korps Alumni HMI (KAHMI) Kabupaten Muaraenim, menggelar buka pusa bersama (bukber) serta melakukan rapat membahas program kerja, di Muaraenim, Kamis (23/6).
Hadir dalam acara itu, Ketua Majlis Penasehat KAHMI Muaraenim H Taufik Rahman SH, Ketua KAHMI Muaraenim Dr H Abdul Najib MM, alumni HMI Abu Hanifah ( Kepala PN Muaraenim), Mukhlis (Kepala PA Muaraenim) dan para alumni lain yang berjumlah sekitar 50 orang.
Menurut Ketua umum DPD KAHMI Kabupaten Muaraenim Dr Ir H Abdul Nadjib MM mengatakan, kegiatan ini selain silaturahmi dan buka puasa bersama, pihaknya juga membahas program kerja DPD KAHMI Kabupaten Muaraenim periode 2016-2021. Selain itu juga, untuk konsolidasi dan melihat kekuatan organisasi KAHMI di Kabupaten Muaraenim, sehingga pihaknya dapat menyusun program yang tepat dalam menguatkan organisasi KAHMI Kabupaten Muaraenim.
"Kita ingin dapat berkiprah untuk memberi manfaat kepada anggota, organisasi, dan daerah serta masyarakat," kata Nadjib.
Sementara itu Ketua Majlis Penasehat KAHMI Muaraenim yang juga mantan sekda Muaraenim H Taufik Rahman mengharapkan, agar KAHMI Kabupaten Muaraenim ini dapat menghidupkan kembali kaderisasi HMI di Kabupaten Muaraenim dan dapat melaksanakan program- program yang bermanfaat bagi umat. Sehingga keberadaan HMI bisa bermanfaatkan bagi anggota, pengurus dan masyarakat Kabupaten Muaraenim.
Ditambahkan Sekretaris Umum KAHMI Kabupaten Muaraenim Suprayitno yang juga sebagai Ketua Panitia mengatakan, bahwa acara silaturahmi dan buka bersama untuk mempererat silaturahmi antar kader dan alumni HMI di Kabupaten Muaraenim, yang mungkin selama ini jarang bertemu karena kesibukan dengan aktifitas masing-masing.(ari)
CAPTION FOTO :
Pose Bersama : Pengurus KAHMI Muaraenim berpose bersama pada acara buka puasa bersama, di Muaraenim, Kamis (23/6).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Tiga Berita Empat foto"
Post a Comment