Buy and Sell text links

Nanak : Saya Tidak Akan Tinggal Diam

Nanak : Saya Tidak Akan Tinggal Diam

PALEMBANG, SRIPO--Pemain belakang Sriwijaya FC (SFC) Ngurah Nanak mengaku tak akan tinggal diam meskipun bermain dikandang lawan, dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) melawan Pesegres Gresik United, di stadion Tri Darma, Minggu (12/6) pukul 21.00.

Lantaran menurut pemain berdarah Bali ini, intruksi mengamankan poin sangat penting untuk dilakukan. Karena itu, sebagai pemain belakang Nanak mengaku akan disiplin menjaga areanya dari serangan Gresik.

"Persiapan kami sudah maksimal, kami ingin meraih poin penuh agar bisa terus bersaing di papan atas. Untuk itu, saya juga hatis disiplin menjaga lini belakang SFC," ujar Nanak, Sabtu (11/6)

Dikatakan Nanak, meskipun tim lawan tak begitu diunggulkan. Namun dirinya tak mau gegabah dengan meremehkan. Karena, sebagai tim kuda hitam sekalipun akan sangat berbahaya dan bisa jadi mengalahkan tim-tim yang di prediksi menang.

"Kami tak mau sibuk memikirkan tim lawan. Kami akan lebih fokus dengan gaya kami, mereka (Gresik) adalah tim kuat. Mereka ngotot dan ini kandang mereka. Karena itu, saya harus tetap konsentrasi dan bermain baik sepanjang laga," ungkap Nanak

Apalagi, usai meraih hasil imbang di Palembang. Kemenangan akan membuat Laskar Wong Kito kembali naik peringkat klasmen sementara.

"Tetap bertahan dengan persaingan papan atas sangat penting untuk kami. Kami harus fokus karena perjalanan TSC masih panjang. Karena itu kami tak mau terbuai disini dan menurun," pungkasnya.(cr10)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Berita OKIAnak SD Nekat Berjalan Kaki Diatas Tumpukan Kayu   KAYUAGUNG SRIPO --- Anak Sekolah Dasar (SD) di Desa Gunung Batu Kecamatan Gunung Batu … Read More...
  • Berita OKI-Oku---------- Pesan terusan ----------Dari: Tanggal: 30 Nov 2016 21.14Subjek: Berita OKI-OkuKepada: "amanda.nuraini" <amanda.nurai… Read More...
  • XLXL Penetrasi Pasar di 12 Negara SINGAPORE, TRIBUN -Buat kamu yang suka traveling ke luar negeri tak perlu khawatir dengan tarif komunikasi … Read More...
  • Fwd:---------- Pesan terusan ----------Dari: "iqbal alisyahbana" <ikanmujair85@gmail.com>Tanggal: 30 Nov 2016 19.42Subjek: Kepad… Read More...
  • Photo from erwanto Read More...

0 Response to "Nanak : Saya Tidak Akan Tinggal Diam"