// PKL Diminta Berjualan di Trotoar Jalan
// Antisipasi Kemacetan Selama Arus Mudik Lebaran.
EMPATLAWANG,SRIPO-- Mengantisipasi kemacetan di Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) Sumatera menjelang arus mudik Idul fitri tahun 1437 H tinggal beberapa hari lagi, sejumlah instansi terkait seperti Dinas Pasar Kebersihan dan Keindahan Kota(DPK3), Camat Tebingtinggi, dan Kapolsek Tebingtinggi mulai mensosialisasikan agar pedagang kaki lima(PKL) berjualan dibahu Jalinteng pasar musi Tebingtinggi mengelar lapak dagangan dari bahu jalan mundur ke trotoar jalan.
Karena selama ini para PKL ini berjualan dibahu jalan, hingga jalan negara ini menyempit.
Menurut Ita(38) salah seorang pedagang buah dipinggir jalinteng Pasar ilir Tebingtinggi, pemerintah hendaklah berlaku adil jika satu PKL di suruh mundur dan dilarang berjualan dibahu jalan semua PKL dari pasar musi ulu hingga pasar musi ilir harus mundur semua, jangan hanya satu dua atau dititik tertentu saja mundur ke trotoar jalan.
"Kalau harus disuruh mundur dan dilarang berjualan di pingir jalan semuanya digusur semua, jangan pilih kasih," kata Ita, kepada Sripo, Rabu(15/06).
Sementara pedagang ayam potong dibahu jalan lainya Hamsia, mengaku setuju saja dengan rencana pemerintah untuk memperlancar arus lalulintas kendaraan mendekati arus mudik pasti kendaraan akan lebih padat. Asal semua pedagang juga ikut mundur.
Dikatakan Hamsiah yang terpenting adalah asalkan PKL jangan diusir dari pinggir jalan, mundur ke trotoar tidak jadi soal.
"Asalkan jangan diusir, kalau hanya mundur ke trotoar tidak masalah, kalau kami diusir kami mau berjualan dimana lagi," ungkapnya.
Kabid Pasar Pada DPK3 Empatlawang, Kamirun mengatakan hari ini instansi terkait baru menyampaikan agar pedagang mundur dari bahu jalan, PKL diberi kesempatan sekitar tiga hari kedepan telah menggelar dagangan ke trotoar jalan semua untuk sementara waktu menunggu pasar pulau emas selesai dibangun.
"Ini sementara waktu saja, PKL untuk berjualan di trotoar jalan tujuan memperlancar lalu lintas," kata Kamirun.
Camat Tebingtinggi, Safei Marzuki mengatakan hari ini pihaknya baru menyampaikan ke PKL setelah dilakukan penyampaiaan secara langsung ini, kemudian bagi PKL masih tetap berjualan akan dimundurkan ke trotoar.
"Ya PKL tidak boleh lagi berjualan di bahu jalan, mereka(pedagang PKL) disuruh pindah kepulau emas masih sulit, sementara diarus mudik nanti PKL mundur ke trotoar jalan dulu," ungkap Safei.
Kapolsek Tebingtinggi AKP Syamseh mengatakan hal ini dilakukan agar lebih tertib dan aman, sementara waktu PKL dimundurkan untuk mengantisipasi kemacetan dan kejahatan di jalan raya dan saat arus mudik dan arus balik lebaran idul fitri mendatang. (cr27)
Ket fhoto: Sosialisasi dari Dinas Pasar Kebersihan dan Keindahan Kota(DPK3), Camat Tebingtinggi, dan Kapolsek Tebingtinggi agar pedagang kaki lima(PKL) berjualan dibahu Jalinteng pasar musi Tebingtinggi mengelar lapak dagangan dari bahu jalan mundur ke trotoar jalan, Rabu(15/06)
Powered by Telkomsel BlackBerry®
0 Response to "Berita ada fhoto"
Post a Comment