Tolle Masih Harus Diparkir
PALEMBANG, SRIPO--Gelandang bertahan Laskar Wong Kito, Ahmad Hisyam Tolle, sepertinya masih akan diparkir dalam laga kedua Sriwijaya FC (SFC) di kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC). Lantaran pemain asal Makasar ini cedera bagian paha kanannya.
Head coach Widodo C Putro mengatakan, kebijakan tersebut ia ambil lantaran ia harus memprotektik pemainya. Apalagi Hisyam Tolle merupakan pemain muda dan kompetisi masih panjang bagi Laskar Wong Kito.
"Saya rasa Tolle untuk pertandingan ini kita istirahatkan dulu. Karena ia masih cedera dan belum siap seratus persen untuk main. Karena itu, saya lebih memilih ia untuk istirahat," ujar Widodo, Kamis (5/5)
Menurut Widodo, Tolle sendiri telah menghadap dirinya dan mengaku siap bermain. Tapi, dalam laga ini ia tidak ingin memaksakan semangat Tolle. Karena ia harus menjaga pemain SFC, ditambah lagi kompetisi begitu panjang.
"Dia sendiri maunya main. Dia semangat. Tapi saya tak mau mengikuti semangat dan ambisinya. Ini demi SFC kedepan," tuturnya
Ditanyai soal Firman, Widodo mengakui jika sang pemain yang menjadi andalan dilini tengah itu, saat ini telah sembuh dan akan dimainkan di Balikpapan.
"Firman telah sembuh dan saya rasa ia siap main. Ia kemarin melawan Bandung ada kena lagi tapi itu hanya memar. bermajn di Balikpapan, ia siap turun," ungkap Widodo. (Cr10)
0 Response to "Tolle Masih Harus Diparkir"
Post a Comment