Buy and Sell text links

Pesta Gol Perdana Laskar Wong Kito //Widodo : Kita Harus Tetap Membumi

Pesta Gol Perdana Laskar Wong Kito
//Widodo : Kita Harus Tetap Membumi

PALEMBANG, SRIPO--Sriwijaya FC (SFC) sukses berpesta gol dikandang sendiri,  melakukan tekanan sejak awal, mulai dari menit 15 hingga menit 91 skuad SFC berhasil membuat stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) terus bergemuruh. Semua suporter yang memadati GSJ seakan begitu plong meneriakan kemenangan yang begitu dirindukan di Jakabaring. Apalagi, kini setelah kemarau kemenagan ini terbayar.

Tapi sebaliknya, bertandang ke Palembang menjadi mimpi buruk bagi Madura United. Setelah sebelumnya berakhir imbang saat melawan Arema Cronus, kini tim yang berjulukan Laskar Sape Kerab ini harus pulang dengan kepala tertunduk setelah dihujani gol oleh Laskar Wong Kito dengan skor telak lima gol tanpa balas.

Head coach SFC Widodo C Putro enggan menanggapi berlebihan pencapaian luar biasa SFC di laga kandang perdana ini. Meski ia sangat puas, tapi Widodo menekankan semua pemainya untuk tetap membumi  dengan kesyukuran demi meraih hasil maksimal dilaga-laga selanjutnya.

"Saya bersyukur kepada Tuhan, ini merupakan pertandingan yang kita cita-citakan. Kami juga ucapkan terimakasih untuk semuanya, pemain, dan pemain inti, masyarakat. Tapi setelah disyukuri, kita tidak boleh sombonh, kita harus tetap membumi," ungkap Widodo usai pertandingan, Minggu (15/5)

Menurut Widodo, dalam laga ini ia menilai semua pemain bermain cukup baik. Mulai dari babak pertama, apa yang ia inginkan berjalan sesuai rencana. Termasuk saat ia memilih menggunakan Eka Ramdani, Ichsan Kurniawan dan Zalnando sebagai starter. Menurutnya, hal tersebut bukan hal tiba-tiba ia turunkan. Tapi memang audah ia rencanakan jauh-jauh hari.

"Ini bukan tiba-tiba, seperti mengala saya turunkan pemain muda. Ini sudah kami coba dan kami mempelajari lawan dan tipikal apa yang harus dipakai. Dan beruntung pemain muda yang saya turunkan bermain baik dan tidak nerves," ucapnya

Sementara pelatih Madura United, Gomes De Oliviera mengaku dalam pertandingan ini, timnya begitu hancur lebur. Mental oemain begitu tersentak saat gol pertama Hilton Mourera dimenit 16, disusul gol Ichsan Kurniawan dimenit 37 membuat pasukanya langsung hilang kontrol.

"Selama kami bertanding, ini adalah pertandingan terburuk. Kami hancur lebur ketika dua gol dibabak pertama. Apalagi dilanjutkan ketika pemain kami mendapat kartu merah, semua pemain hilang kontrol," ujarnya

Namun, dengan hasil ini Gomes mengaku akan segera membenahi mental timnya. Walau kalah, menurut Gomes ia harus segera belajar.

"Ini keadaan berbeda. Kita main dikandang SFC. Banyak hal terjadi dilapangan. Dengan hasil ini, kami akan perbaiki mental. Tapi sekali lagi selamat untuk SFC," ucapnya.

Jalanya pertandingan sendiri, sejak awal SFC mendomonasi jalannya pertandingan. Meski pada awal laga, MU sempat menekan pertahanan SFC. Mereka mendapatkan peluang di depan
gawang SFC lewat sepakan bebas Fabiano Beltrame di menit ke-8, namun, sepakannya masih melambung.

Laskar Wong Kito akhirnya mampu membuka skor lebih dulu. Eksekusi sepakan bebas yang cantik dari Hilton Moreira berhasil menaklukkan kiper Hery Prasetyo menit ke-16. Angka di
papan skor pun berubah, 1-0 untuk keunggulan
SFC.

Laskar Wong Kito hampir saja menambah skor di menit
29. Sial, sepakan Muhammad Ridwan masih menyamping di sisi kanan gawang MU. Pada menit 38, SFC berhasil memperlebar jarak.

Ichsan Kurniawan membobol gawang Hery setelah melepaskan sepakan first time, memanfaatkan umpan dari Eka Ramdani dari skema bola mati. Hingga jeda, skor 2-0 untuk keunggulan SFC bertahan. Pada paruh kedua, SFC bermain lebih nyaman.

Mereka tampil begitu dominan dan tak memberikan ruang sedikit pun kepada MU untuk mengembangkan permainan. SFC akhirnya mencetak gol ketiga pada menit 78. Anis Nabar berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan dari Beto Goncalves. Menit 82, bencana menghampiri MU. Gelandang
mereka, Ahmad Maulana, diusir wasit usai menerima kartu kuning kedua karena mengganjar Yuu Hyun-koo
dengan sangat keras.

Situasi ini semakin menguntungkan SFC. Mereka mencetak gol keempatnya di pertandingan ini. Lagi-
lagi, Nabar mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan Beto. Seakan ingin membalas jasa Beto, Nabar memberikan umpan di masa injury time. Beto tak menyia-nyiakannya. Dia berhasil mencetak gol usai melepaskan sepakan dari jarak dekat. SFC menang atas MU, 5-0.  (Cr10)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Foto berita belasan pelajar pingsanKet foto. Belasan pelajar terpaksa dibopong keluar lapangan saat mengikuti upacara Hardiknas karena pingsan,Senin(02/05/2016)Dikirim dari po… Read More...
  • Berita ada fotoRadit Lupa Sarapan. // Belasan Siswa Pingsan Saat Upacara Hardiknas. EMPATLAWANG,SRIPO-- Belasan siswa saat mengikuti upacara peringatan Ha… Read More...
  • 0205bew1.kasAda fotoTeks fotoSRIPO/WELLY HADINATATERTUNDUK LESU --- Septian als Ari (28), terdakwa kasus penjambretan yang hanya tertunduk lesu sepanja… Read More...
  • Ketua DPRD Muba Kembali Tegaskan Masukkan Hasil ResesSEKAYU, SRIPO--Tidak dimasukkannya hasil reses yang dilakukan oleh anggota Dewan Perwak… Read More...
  • Berita 0205.zie.daeSabu Cair Disemportkan Kedalam Rokok- Dugaan Peredaran Narkoba Modus Baru- Pengguna Disinyalir Pelajar dan MahasiswaLUBUKLINGGAU, SRIPO - Ma… Read More...

0 Response to "Pesta Gol Perdana Laskar Wong Kito //Widodo : Kita Harus Tetap Membumi"