MUARAENIM, SRIPO---Diduga cekcok mulut, Riduan (40) warga dusun VI, Desa Ujanmas Baru, Kecamatan Ujanmas, Kabupaten Muaraenim, nekat membacok istrinya Lidiya (32) di rumahnya, Senin (18/4) sekitar pukul 19.15.
Menurut salah seorang saksi mata Dedy (40) yang kebetulan merupakan tetangga rumah korban mengatakan bahwa pada saat kejadian, ia melihat korban berlari sambil berteriak minta tolong keluar rumah dengan bersimbah darah. Beberapa saat kemudian, ia melihat pelaku yang merupakan suami korban berlari melarikan diri sambil membawa sebilah golok yang diduga digunakan untuk membacok istrinya. Melihat korban yang bersimbah darah, wargapun langsung mencari kendaraan dan langsung membawanya ke RSUD dr HM Rabain Muaraenim.
"Kami belum tahu pasti lukanya, namun yang kami lihat korban luka dibagian lengan kanan dan kepala," ujar Dedy.
Sementara itu salah satu tetangga yang enggan menyebutkan namanya mengatakan, jika keduanya memang sering terjadi cekcok mulut tanpa sebab yang jelas. Bahkan dua hari lalu, kami juga pernah melihat dan mendengar mereka ribut mulut, bahkan istri dan anaknya ketakutan berlarian ke luar rumah.
Memang korban adalah istri ke dua dari pelaku. Mereka baru sekitar satu tahun lebih tinggal disini dan memang belum dikarunia keturunan dari perkawinan mereka.
Kapolres Muaraenim AKBP Nuryanto melalui Kapolsek Gunung Megang AKP Indra didampingi Kasubag Humas Iptu Arsyad Agus, membenarkan adanya kejadian tersebut. Saat ini, petugasnya sedang melakukan olah TKP dan melakukan pengejaran terhadap pelaku. Sedangkan korban sedang dirawat di RSUD Muaraenim, akibat luka-luka yang dideritanya.(ari)
CAPTION FOTO :
Olah TKP : Petugas Polsek Gunung Megang, melakukan olah TKP di rumah korban, di Desa Ujanmas Baru, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Muaraenim, Senin (18/4).
Korban : Tampak foto korban bersama pelaku suaminya.
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Suami Nekat Bacok Istri"
Post a Comment