* Bentuk Duta Pelajar Patuh Hukum
MUARAENIM, SRIPO---Sebagai bentuk kepedulian terhadap generasi muda, Kejari Muaraenim, menggelar program Jaksa masuk sekolah ke sekolah, di SMAN 2 Muaraenim, Senin (18/4).
"Ini bentu darma bhakti kita untuk generasi muda," ujar Kajari Muaraenim Adhyaksa Darma Yuliano, yang bertindak sebagai Inspektur upacara di SMAN 2 Muaraenim.
Menurut Adhyaksa, program Jaksa masuk sekolah ini, mulai digelar hari ini (Senin,red), dengan tujuan untuk mendidik generasi penerus bangsa menjadi benteng bangsa terutama dalam hal penegakan hukum. Selain itu juga akan dilakukan penyuluhan hukum dan pengenalan terhadap tentang bahaya narkoba dan radikalisme.
"Kita ingin bentuk generasi muda yang taat hukum," ujar Adhyaksa.
Dikatakan Adhyaksa, dengan program ini, diharapkan para siswa akan lebih memahami dan mengerti akan tugas dan fungsi Jaksa dalam hal penegakan hukum. Selain itu juga, mereka bisa lebih mengetahui tentang hukum dan Undang-undang. Program ini, akan dilaksanakan di sekolah-sekolah tingkat SLTA di Muaraenim secara bergiliran. Dan hasilnya, pihaknya akan mengambil perwakilan dari setiap pelajar di setiap sekolah yang akan dijadikan kader pelajar patuh hukum sebagai duta hukum di sekolah masing-masing.
"Kita akan laksanakan setelah seluruh sekolah kita datangi," tambah Fedrik humas Kejari Muaraenim.(ari)
CAPTION FOTO :
Jaksa Masuk Sekolah 1,2 : Kajari Muaraenim Adhyaksa Darma Yuliano bersama staf melakukan penyuluhan tentang hukum ke sekolah-sekolah dalam program Jaksa Masuk Sekolah, di SMAN 2 Muaraenim, Senin (18/4).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Kejari Gelar Program Jaksa Masuk Sekolah"
Post a Comment