Buy and Sell text links

Gaji Atlet Akan Segera Dibayar //Maksimalkan Empat Cabor Potensi Emas

Gaji Atlet Akan Segera Dibayar
//Maksimalkan Empat Cabor Potensi Emas

PALEMBANG, SRIPO--Demi mencapai hasil terbaik di Pekan Olahraga Nasional (PON) Jabar, September nanti. Sumsel membidik sedikitnya meraih 15 emas untuk masuk rangking 10 besar PON. Memaksimalkan empat cabor yakni Anggar, Skiair, Menembak dan Loncat Indah dengan 45 atlet, Sumsel optimis menembus target. Untuk itu, Ketua KONI Sumsel yang juga Gubernur Sumsel H Alex Noerdin, berjanji akan memaksimalkan semua kebutuhan khususnya untuk atlet yang benar-benar berpotensi meraih medali emas.

Namun demikian, dikatakan Alex, bukan hanya empat cabor itu, ada beberapa canor lain yang juga berpotensi meraih emas untuk melengkapi target emas Sumsel. Seperti Senam, Loncat Indah dan Catur.

"Kita target bukan meraih emas. Tapi bagaimana mencuri emas. Disaat tak terduga kita bisa mengambil kesempatan. Mungkin istilahkan motong ditikungan," ujar Alex dihadapan Pengurus baru KONI masa Jabatan 2016-2020, Selasa (12/4)

Untuk itu, dikatakan Alex terkait lambatnya gaji dan kebutuhan atlet akan segera diupayakan untuk diberikan. Karena, memang sangat penting bagi atlet. Bahkan, bukan cuma gaji. Alex juga ingin memberikan kesempatan bagi cabor yang berpotensi medali untuk mendatangkan pelatih asing. Lantaran, jika harus berlatih keluar negeri dengan waktu saat ini dirasa tidak cukup.

"Kita akan segera berikan. Memang sebelum ini semua belum terkonsolidasi, belum terorganisir dengan baik. Sejak rapat ini semua akan diorganisir dengan baik. Juga semua kebutuhan atlet akan dipenuhi. Mungkin sebelum ini anggaran kurang, tapi sekarang sudah masuk," ungkapnya

Sementara itu, Ketua Harian KONI Sumsel Nasrun Umar, mengatakan jika saat ini ada 2016 atlet dan 70 pelatih yang tergabung dalam Pelatda di wisma atlet. Namun, dari angka itu juga akan tetap ada seleksi, sesuai arahan hanya bagi atlet berpotensi.

"Kita harapkan dapat lebih baik kedepan. Masalah gaji, masalah yang lain semoga tidak ada lagi," pungkasnya. (Cr10)


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Berita BanyuasinTahanan Miskin Dapat Bantuan Hukum Gratis* Kalapas Banyuasin Fasilitasi Bantuan Hukum Gratis BANYUASIN, SRIPO -- Warga Binaan di Lembaga Per… Read More...
  • Berita Banyuasin 3LHP BPK Baru Muncul ke Publik* Rini: Membenarkan Adanya Temuan BPK RI*Kerugian Negara Rp 570 juta Sudah DikembalikanBANYUASIN, SRIPO - Terka… Read More...
  • Berita OKU SelatanKades Bermasalah Mengundurkan Diri, 142 KK Tertunda Dapat BLT* Kades Tersandung Ijazah PalsuLaporan Wartawan Sriwijaya Post, Alan Nopriansya… Read More...
  • Turunkan Harga Penjualan Hewan KurbanTurunkan Harga Penjualan Hewan Kurban//Pemesanan Hewan Kurban di Sekayu Masih NormalSEKAYU, SRIPO—Pandemi Covid-19 yang masih saat ini … Read More...
  • Berita OKU SelatanMenginjak Usia ke-90 Tahun, Ibu Wakil Bupati OKU Selatan Tutup UsiaLaporan Wartawan Sriwijaya Post, Alan NopriansyahMUARADUA, SRIPP--Berita … Read More...

0 Response to "Gaji Atlet Akan Segera Dibayar //Maksimalkan Empat Cabor Potensi Emas"